Suara.com - COO Bhayangkara FC Sumardji angkat bicara terkait perekrutan Achmad Jufriyanto ke timnya. Ia menyebut bahwa Jufriyanto datang ke Bhayangkara FC dengan status pinjaman dari Persib Bandung.
Jupe --sapaan akrab sang pemain-- dipinjam hingga Desember 2020. Sang pemain akan mengisi slot pemain belakang Bhayangkara FC yang memang masih kekurangan.
"Jupe hari ini sudah resmi ke Bhayangkara dan kontraknya sampai 31 Desember 2020. Ini kami pinjam dari Persib, jadi kita akan ikuti aturan yang ada," kata Sumardji saat ditemui di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (5/2/2020).
Baca Juga: Resmi, Achmad Jufriyanto Gabung Bhayangkara FC
Namun, Sumardji belum tahu klausul lengkap perjanjian antara Bhayangkara FC dan Persib, apakah ada larangan Jupe bermain ketika melawan tim berjuluk Maung Bandung itu. Seperti ketika Bhayangkara FC mendatangkan Ezechiel N'Douassel. Di mana sang pemain tidak boleh turun melawan Persib.
"Klausul saya belum baca. Mudah-mudahan ada pertimbangan, ya. Masa sampai dua pemain tidak boleh," jelasnya.
"Tapi kalau itu jadi kesepakatannya tidak masalah. Prinsipnya, saya dengan manajemen Persib berteman baik," pungkasnya.
Bhayangkara FC memang cukup aktif pada bursa transfer musim ini. Sejumlah pemain berkelas berhasil didatangkan. Di antaranya Renan Silva, Ezechiel N'Douassel, Rangga Muslim, Ahmad Nur Hardianto, dan Andik Vermansah.
Di Liga 1 2020, tim berjuluk The Guardian menargetkan gelar juara.
Baca Juga: COO Bhayangkara FC Bakal Umumkan Kepastian Soal Achmad Jufriyanto