Bruno Fernandes Diyakini akan Langsung Perkuat MU di Laga Kontra Wolves

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 30 Januari 2020 | 21:55 WIB
Bruno Fernandes Diyakini akan Langsung Perkuat MU di Laga Kontra Wolves
Gelandang Sporting CP yang akan segera resmi menjadi pemain Manchester United, Bruno Fernandes. [Instagram/@brunofernandes.10]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para pendukung Manchester United (MU) nampaknya bisa segera menyaksikan aksi bintang anyar klub, Bruno Fernandes pada akhir pekan ini.

Menurut manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer, gelandang serang asal Portugal tersebut mungkin saja langsung melakoni debut saat Man United menjamu Wolves di Old Trafford pada laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020, Minggu (2/2/2020) dini hari WIB.

Seperti diketahui, setelah saga yang cukup panjang, Man United akhirnya mengonfirmasi perekrutan Fernandes dari Sporting CP pada bursa transfer Januari 2020 ini via laman resmi mereka, Rabu (29/1/2020) malam WIB.

Man United disebut-sebut harus mengeluarkan 55 juta euro untuk bisa mengamankan servis pemain berusia 25 tahun itu. Angka tersebut sendiri bisa melonjak hingga 80 juta euro jika ditambah dengan sejumlah bonus prestasi. 

Baca Juga: Guardiola: Ole Gunnar Solskjaer Manajer yang Tepat untuk Manchester United

Saat ini, Fernandes dipercaya tengah melakoni tes medis di Manchester sebelum resmi merampungkan transfernya ke klub berjuluk The Red Devils.

Ditanya apakah Fernandes bakal langsung dimainkan di laga kontra Wolves, Solskjaer menjawab; "Mari kita tunggu dia meneken kontrak dan menyelesaikan tes medis, tetapi Bruno nampak bugar dan siap bermain. Saya pikir kondisinya begitu," kata Solskjaer seperti dimuat Sportsmole.

"Kenapa tidak? Dia mungkin saja langsung dimainkan akhir pekan ini. Kita tunggu saja apakah kami bisa merampungkan (administrasinya) dalam beberapa jam ke depan," tukas pelatih berusia 46 tahun itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI