Suara.com - PSM Makassar berhasil melaju ke fase grup Piala AFC 2020 usai mengalahkan wakil Timor Leste Lalenok United di babak playoff. PSM Makassar menang dengan agregat 7-2.
Dengan kemenangan ini, Juku Eja --julukan PSM-- berhak melaju ke fase grup. Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan akan menghadapi Shan United (Myanmar), Tampines Rovers (Singapura), dan Kaya Iloilo (Filipina).
Sebelum PSM terjun di fase grup, Pelatih Lalenok United Yance Matmey memberi wejangan. Ia menyarankan agar PSM tidak terlalu monoton dalam menerapkan strategi.
Juru taktik asal Maluku itu menilai permain PSM tidak banyak berubah dari pertemuan pertama dan kedua. Seharunya, tim asuhan Bojan Hodak itu bisa lebih baik karena hanya melawan wakil Timor Leste.
Baca Juga: Pelatih Lalenok United: PSM Makassar Banyak Lubang!
"Apa yang dilakukan PSM di dua leg ini tak banyak perubahan, terlalu monoton bermainnya. Kami ini pemain Timor Leste, harusnya mereka dua tingkat di atas kita," kata Yance dalam jumpa pers usai pertandingan leg kedua di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu (29/1/2020).
"Harusnya mereka (PSM) bisa lebih baik lagi. Bagaimana supaya tidak banyak gol terjadi. Kalau lihat kelemahan PSM, saya sampaikan kalau tak diperbaiki mereka akan berat ke sana (di fase grup)," jelasnya.
Yance membandingkan PSM dengan timnya. Meski kalah, Lalenok melakukan perubahan dari kekalahan di leg pertama dan kedua.
"Kami banyak berubah. Cara pemain kami lakukan yaitu permainan yang baik dan buat lawan sulit kembangkan permainan. Itu kami terapkan di leg pertama dan kedua. Tapi, kami akui mereka menang," pungkasnya.
Baca Juga: PSM Makassar Vs Lalenok United, Hodak Akui Perintahkan Timnya Main Bertahan