Suara.com - CEO PSM Makassar Munafri Arifuddin yang akrab disapa Appi membantah Marc Klok mengalami cedera betis. Cedera tersebut yang membuat pemain asal Belanda itu tidak nampak saat PSM berlaga di babak playoff Piala AFC 2020 melawan Lalenok United.
Sebelumnya, pelatih PSM Bojan Hodak mengatakan bahwa gelandang asal Belanda itu punya masalah pada kakinya. Ini disampaikan oleh Hodak sehari jelang pertandingan melawan Lalenok United di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu (29/1/2020).
"Anda sudah tahu apa yang terjadi dengan Klok? Suatu hari nanti Anda akan tahu. Dia tidak fit sepenuhnya. Ada cedera di betis. Dia dapat saat berlatih di Belanda. Saat dia banyak berlari, itu masalah," kata Hodak, Selasa (28/1/2020).
Baca Juga: Bos PSM Makassar Akui Bahas Marc Klok dengan Persija Jakarta
Namun, pernyataan Hodak dibantah oleh Appi. Menurutnya, Klok hanya mengalami masalah kebugaran sehingga tidak dibawa.
"Tidak ada Klok cedera betis. Mungkin dia sudah lama tidak bermain sepak bola. Kan biasa sebagai pemain," kata Appi di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/1/2020).
"Kenapa Marc Klok absen pada dua pertandingan, menurut pelatih, kondisinya belum bugar," Appi menambahkan.
Belakangan, pemain berusia 26 tahun itu dikaitkan dengan Persija Jakarta. Bahkan, ada kabar menyebut, absennya Klok dikarenakan sedang menjalani proses kepindahan.
Appi memang mengakui ada komunikasi dengan Persija terkait klok. Namun dirinya memastikan, hingga saat ini, Klok masih milik PSM Makassar.
Baca Juga: Pelatih Lalenok United: PSM Makassar Banyak Lubang!
"kalau bisa bertahan, ya Marc Klok akan bertahan. Calon penggantinya kami belum menyiapkannya," pungkasnya.