Suara.com - Manajer Arsenal Mikel Arteta merasa puas dengan performa skuat mudanya. Hal itu dikatakan Arteta setelah Arsenal sukses mengalahkan Bournemouth di babak keempat Piala FA.
Pada laga Bournemouth vs Arsenal di Vitality Stadium, Selasa (28/1/2020) dini hari WIB, Arteta banyak memainkan para pemain mudanya. Arsenal akhirnya memastikan lolos ke babak kelima Piala FA setelah menang tipis 2-1.
Kemenangan Arsenal dicetak lewat gol Bukayo Saka dan Edward Nketiah di babak pertama. Sementara Bournemouth hanya mampu membalas satu gol Sam Surridge.
Di babak kelima Piala FA, Arsenal akan menghadapi Portsmouth, Usai pertandingan, Arteta pun mengaku puas dengan performa dan keberanian yang ditunjukkan skuatnya.
Baca Juga: Tak Ada Gelaran Piala Presiden 2020, Ini Komentar Marko Simic
"Saya sangat senang. Saya tahu itu akan menjadi laga yang sulit dan kami menurunkan skuad yang sangat muda," kata Arteta seperti dilansir Bbc.
"Saya ingin melihat reaksi dan saya sangat senang karena saya melihat banyak hal yang saya sukai. Di babak pertama kami benar-benar baik," ujarnya.
"Mereka mengeksekusi semua yang telah kami rencanakan dengan sangat baik dan menunjukkan keberanian mengambil keputusan besar. Kami bermain dengan akuntabilitas itu, membuat keputusan dan saya sangat menyukainya."
"Mereka hebat dengan performa mereka, menunjukkan keberanian untuk membuat keputusan besar itu dan tidak bermain aman. Itulah bedanya," pungkas Arteta.
Baca Juga: Hasil Undian Babak Kelima Piala FA, Chelsea Berpeluang Lawan Liverpool