Suara.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memastikan tidak akan ada gelaran Piala Presiden 2020. Ini dikarenakan PSSI memiliki agenda yang cukup padat termasuk Piala Dunia U-20 2021.
Tidak hanya itu, kick off Liga 1 2020 dijadwalkan bergulir pada 29 Februari mendatang. Tentu ini sangat mepet mengingat peserta Piala Presiden adalah tim-tim Liga 1 2020.
"Kami fokus ke Piala Dunia. Waktu tersita ke sana. Exco dan PSSI sibuk. Piala Dunia nggak terasa loh. Belum Inpres. Jadi kami kesampingkan demi yang lebih besar," kata Iriawan.
Menurut pria yang akrab disapa Iwan Bule itu PSSI kini sedang mengejar target. Salah satunya adalah perihal pembangunan venue untuk Piala Dunia U-20 2021.
Baca Juga: Bali United Tampil di Dua Kompetisi, Ini Persiapan yang Dilakukan Teco
"Tidak terasa, ini dikejar terus. Stadion belum lagi, kami juga waswas bisa selesai tidak. Tapi insya Allah. Kami minta Presiden RI masuk ke tempat-tempat yang ditunjuk," jelasnya.
Sebelumnya, melalui Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S. Dewa Broto menyebut bahwa FIFA telah menunjuk enam stadion untuk Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
Yaitu Gelora Bung Karno (Jakarta), Pakansari (Bogor), Manahan (Solo), Mandala Krida (Yogyakarta), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Bali).