Yang mengejutkan, seperti diklaim media ternama Inggris Sky Sports, Kamis (23/1/2020), posisi Solskjaer sebagai juru taktik Man United masih dijamin aman oleh pihak board klub.
Sama sekali belum ada rencana untuk memecat Solskjaer meski Man United benar-benar harus menanggung malu usai ditekuk Burnley, yang merupakan kekalahan keempat klub di semua ajang pada bulan Januari 2020 ini.
Ya, pihak manajemen Man United tetap percaya 100 persen kepada Solskjaer, sebagaimana mereka menganggap proses 'membangun ulang' klub memerlukan waktu yang tak singkat alias butuh kesabaran.
Sebagai informasi tambahan, Solskjaer masih terikat kontrak sebagai juru racik di Old Trafford hingga musim panas 2022 mendatang.
Baca Juga: Man United Dihujani Kritik, Manajer Burnley: Setan Merah Tetap Tim Bagus