Suara.com - Pemain Wolverhampton Wanderers Adama Traore ternyata ingin meninggalkan Liga Inggris jika mendapat kesempatan. Pemain 23 tahun itu mengaku ingin bermain di kampung halamannya, yaitu Spanyol.
Dalam sebuah wawancara dengan stasiun radio Spanyol, El Larguero, ada dua klub yang sangat ingin dibelanya jika kembali ke Spanyol. Yaitu bekas klubnya Barcelona, dan rival abadi mereka Real Madrid.
Sebagaimana diketahui, Traore merupakan pemain didikan La Masia, akademi Barcelona. Di tahun 2013, Traore yang saat itu baru berusia 17 pernah diberikan kesempatan tampil di ajang La Liga.
Yaitu menggantikan Neymar ketika Barcelona membantai Granada di Camp Nou dengan skor 4-0. Di musim yang sama, Traore juga diberikan kesempatan tampil di Liga Champions. Yaitu ketika Barcelona dijamu Ajax di fase grup, menggantikan Cesc Fabregas di menit 82.
Baca Juga: Sekarang Besar seperti Hulk, Tubuh Adama Traore 7 Tahun Lalu Bikin Pangling
Sedangkan gol pertama Traore bersama tim senior Barcelona dicetak di ajang Copa del Rey. Yaitu ketika Barca membantai SD Huesca 8-1 pada 16 Desember 2014.
"Kembali ke Barcelona? Saya sangat menginginkannya. Bahkan jia Real Madrid menginginkan saya, maka saya akan ke Santiago Bernabeu," kata Traore.
"Saya di Barcelona selama 10 tahun, dan miliki banyak kenangan indah selama di sana."
Pada tahun 2015, Traore dijual ke Aston Villa dan kembali dijual ke Middlesbrough. Pada tahun 2018 Traore akhirnya bergabung dengan Wolverhampton, di mana berkat polesan manajer Nuno Espirito Santo, Traore menjadi salah satu winger yang paling ditakuti di Liga Inggris.
Baca Juga: Klopp: Lebih Sulit Hentikan Traore ketimbang Vardy