Sergio Farias Berharap Pemain Asing Persija Segera Ikut Latihan

Rabu, 22 Januari 2020 | 10:40 WIB
Sergio Farias Berharap Pemain Asing Persija Segera Ikut Latihan
Pelatih Persija Sergio Farias saat memimpin latihan di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma. (dok. Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih anyar Persija Jakarta, Sergio Farias berharap seluruh pemainnya bisa segera bergabung dengan latihan tim. Terutama untuk legiun asing yang memang belum sama sekali hadir.

Persija sudah memulai latihannya sebagai persiapan musim 2020 sejak 13 Januari lalu. Namun, hingga kini masih belum ada legiun asing.

Mereka adalah Marko Simic, Rohit Chand, dan rekrutan baru Marco Motta. Termasuk pemain naturalisasi asal Brasil Otavio Dutra.

Latihan perdana skuat Persija Jakarta menyambut musim kompetisi 2020 di Lapangan PS AU Halim Perdanakusuma, Senin (13/1/2020). [Suara.com / Adie PRASETYO NUGRAHA]
Latihan perdana skuat Persija Jakarta menyambut musim kompetisi 2020 di Lapangan PS AU Halim Perdanakusuma, Senin (13/1/2020). [Suara.com / Adie PRASETYO NUGRAHA]

Sergio Farias berharap mereka bisa segera merapat. Pasalnya, juru racik asal Brasil tersebut ingin segera memulai latihan taktik.

Baca Juga: Arsenal Tahan Imbang Chelsea di Stamford Bridge, Arteta Puas

"Tentunya saya mengharapkan semua pemain bisa datang latihan, sehingga kami bisa menerapkan taktik. Tapi kalau pemain itu sudah ada perjanjian dengan manajemen, tidak masalah," kata Farias.

Persija masih menyisakan satu slot lagi untuk pemain asing baru. Namun, tim berjuluk Macan Kemayoran itu masih belum mengumumkannya.

Sementara pemain baru lainnya sudah ikut latihan. Seperti Rafli Mursalim, Alfath Fathier, dan Evan Dimas Darmono.

Diperkirakan pemain-pemain yang belum bergabung akan merapat pada pekan depan.

Baca Juga: Frank Lampard Frustasi Tak Bisa Kalahkan 10 Pemain Arsenal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI