5 Berita Hits Bola : Edinson Cavani Terancam Batal ke Chelsea

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 22 Januari 2020 | 08:48 WIB
5 Berita Hits Bola : Edinson Cavani Terancam Batal ke Chelsea
Penyerang Paris Saint-Germain, Edinson Cavani. [Anne-Christine POUJOULAT / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepindahan Edinson Cavani ke Chelsea di bursa transfer Januari 2020 ini terancam gagal setelah dikabarkan terjegal masalah gaji.

Sementara dari dalam negeri, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa mereka telah berhasil meyakinkan FIFA untuk menggunakan enam stadion di Piala Dunia U-20 2021.

Berita di atas adalah dua dari lima berita sepak bola yang menarik dan hangat dari kanal bola, Suara.com, Selasa (21/1/2020) :

1. Minta Gaji Minimal Rp 6 Miliar per Pekan, Cavani Terancam Batal ke Chelsea

Baca Juga: Hambali Tolib Beri Kode Gabung Persebaya Surabaya

Penyerang PSG Edinson Cavani [AFP]
Penyerang PSG Edinson Cavani [AFP]

Kepindahan Edinson Cavani ke Chelsea di bursa transfer Januari 2020 ini terancam gagal. Menurut Omnisport, kepindahan bomber asal Uruguay itu ke Liga Inggris terjegal masalah gaji.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Chelsea berhasrat mendatangkan Cavani di bursa transfer awal tahun ini karena membutuhkan tambahan penyerang. Seperti diketahui, di era Frank Lampard, Chelsea saat ini hanya mengandalkan sosok pemain muda Tammy Abraham di lini depan.

Baca selengkapnya

2. PSSI Sebut FIFA Setuju Pakai 6 Stadion untuk Piala Dunia U-20 2021

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kedua kanan) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kedua kanan), Sekjen PSSI Ratu Tisha Desria (kiri) dan Direktur Teknik Tim Nasional Indonesia PSSI Danurwindo (kanan) meninjau seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kedua kanan) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kedua kanan), Sekjen PSSI Ratu Tisha Desria (kiri) dan Direktur Teknik Tim Nasional Indonesia PSSI Danurwindo (kanan) meninjau seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berhasil meyakinkan FIFA untuk menggunakan enam stadion di Piala Dunia U-20 2021. Sebelumnya, FIFA hanya akan memakai empat stadion yang diajukan Indonesia selaku tuan rumah.

Baca Juga: Chelsea vs Arsenal Imbang, Berikut Hasil dan Klasemen Liga Inggris

Baca selengkapnya

3. Bonek Protes GBT Dipakai Piala Dunia U-20, Ketum PSSI: Mohon Dimengerti

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sedang berbincang bersama dengan Indra Sjafri saat melepas skuat timnas Indonesia U-19 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (20/1/2020). (Suara.com / Adie Prasetyo Nugraha).
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sedang berbincang bersama dengan Indra Sjafri saat melepas skuat timnas Indonesia U-19 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (20/1/2020). (Suara.com / Adie Prasetyo Nugraha).

Kelompok suporter Persebaya Surabaya, Bonek, melakukan protes terkait penunjukan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya sebagai venue Piala Dunia U-20 2021. Mereka takut nantinya tim kesayangannya tersebut tidak bisa berkandang di Surabaya.

Baca selengkapnya

4. Dibantai Melbourne Victory, Bali United Gagal Lolos ke LCA 2020

Aksi penyerang Bali United, Stefano Lilipaly saat menghadapi kepungan pemain belakang Melbourne Victory. (Twitter/Bali United)
Aksi penyerang Bali United, Stefano Lilipaly saat menghadapi kepungan pemain belakang Melbourne Victory. (Twitter/Bali United)

Bali United harus menelan pil pahit kala menyambangi markas Melbourne Victory pada babak kedua Kualifikasi Liga Champions Asia 2020. Skuat Serdadu Tridatu harus kalah dengan skor 5-0.

Gawang Bali United bahkan sudah kebobolan di menit ke-14. Adalah Migjen Basha yang menjadi aktor protagonis Melbourne Victory dengan golnya.

Baca selengkapnya

5. Soal Rumor Kembalinya Kurnia Meiga, Begini Tanggapan Manajemen Arema FC

Reaksi kiper timnas Indonesia Kurnia Meiga setelah gawangnya kebobolan oleh pemain Malaysia. ADEK BERRY / AFP
Reaksi kiper timnas Indonesia Kurnia Meiga setelah gawangnya kebobolan oleh pemain Malaysia. ADEK BERRY / AFP

Jelang bergulirnya Liga 1 2020, Arema FC diterpa kabar kembalinya Kurnia Meiga ke dalam skuat. Namun alih-alih meng-iyakan, manajemen Singo Edan punya tanggapan berbeda.

Menurut Media Officer Arema FC, Sudarmaji, rumor itu wajar dan menjadi harapan kebanyakan pecinta sepak bola Tanah Air. Mengingat nama Kurnia Meiga besar dari dunia sepak bola.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI