Suara.com - Kiper andalan Timnas Indonesia U-19, Ernando Ari Sutaryadi mengakui jika ia dan rekan-rekannya begitu menikmati latihan pertama di Thailand di bawah bimbingan pelatih kepala, Shin Tae-yong.
Menurut Ernando, mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu lebih fokus kepada pembentukan fisik pemain.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-19 sudah memulai pemusatan latihan di Thailand. Rencananya, skuat Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- akan berada di Negeri Gajah Putih hingga 1 Februari 2020.
Tidak hanya berlatih, nantinya akan ada uji coba yang dijalani Timnas Indonesia U-19. Rencananya, mereka akan melawan tim lokal Thailand dan klub dari Korea Selatan.
Baca Juga: Man United Intip Kans Angkut Matias Vecino dari Inter Milan
"Latihan kami pagi tadi dan sore, pelatih langsung fokus ke fisik. Saya dan teman-teman lain menikmati pemusatan latihan hari pertama. Saya pribadi berharap bisa terus meningkatkan kemampuan sepakbola saya di kemudian hari," kata Ernando dikutip dari media PSSI.
Ernando pun menyadari bahwa skuat yang ada saat ini belumlah final. Oleh sebab itu, kiper Persebaya Surabaya itu akan berusaha semaksimal mungkin untuk terus berada di skuat Timnas Indonesia U-19.
"Tentu persaingan di sini tidak mudah, kami harus bisa lalui dengan baik setiap harinya," tutur Ernando.
Sebelum ke Thailand, para pemain Timnas Indonesia U-19 sendiri telah lebih dahulu menjalani seleksi selama lima hari di Cikarang.
Proses seleksi tersebut diikuti 54 pemain. Namun, itu tidak termasuk pemain-pemain yang kini sedang menimba ilmu bersama Garuda Select.
Baca Juga: Bidik Moussa Dembele untuk Gantikan Rashford, MU Siapkan Rp 759 Miliar