Namun skor imbang itu tidak bertahan lama, Ronaldo benar-benar menjadi bintang pada pertandingan kali ini. Pada menit ke-58, ia berhasil memaksimalkan umpan dari Dybala dan kembali membawa timnya unggul 2-1.
Sejumlah tekanan dibuat oleh para pemain Juventus. Begitu juga dengan Parma sesekali melakukan serangan balik, namun pada akhirnya skor 2-1 tak berubah hingga babak kedua berakhir.
Susunan Pemain
Juventus (4-3-1-2): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci (C), Alex Sandro; Adrien Rabiot, Miralem Pjanic, Blaise Matuidi; Aaron Ramsey; Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Ditahan Lecce, Inter Milan Gagal Kudeta Juventus dari Puncak Klasemen
Parma (4-3-3): Luigi Sepe; Matteo Darmian, Simone Iacoponi, Bruno Alves (C), Riccardo Gagliolo; Juraj Kucka, Hernani, Matteo Scozzarella; Dejan Kulusevski, Roberto Inglese, Jasmin Kurtic.