Persib Bandung Kalah Telak di Tangan Selangor FA

Sabtu, 18 Januari 2020 | 22:34 WIB
Persib Bandung Kalah Telak di Tangan Selangor FA
Pertandingan Asia Challenge Cup 2020 antara Selangor FA vs Persib Bandung di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Sabtu (18/1/2020). [Akun Twitter @persib/captured]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung harus menelan hasil kekalahan cukup memalukan saat tampil perdana di ajang Asia Challenge Cup 2020 yang digelar di Selangor, Malaysia, Sabtu (18/1/2020) malam.

Berhadapan dengan tim tuan rumah, Selangor FA, Persib harus mengakui keunggulan lawan dengan skor telak 0-3. Tiga gol Selangor bahkan sudah tercipta sejak babak pertama, dalam pertandingan yang digelar di Stadion Shah Alam, Selangor tersebut.

Menampilkan pemain lapis kedua dan beberapa muka baru dalam laga ini, Persib Bandung bisa disebut tak berkutik di hadapan Selangor FA yang sudah mendominasi pertandingan sejak awal. Terbukti di menit ke-10, gawang Persib yang dikawal Dhika Bayangkara pun langsung bobol lewat kaki Taylor Regan.

Persib bukan sama sekalu tak memberi perlawanan, karena dalam beberapa kali kemudian upaya mendapatkan gol balasan pun sempat dilakukan, kendati tak membuahkan hasil. Hingga justru, memasuki menit ke-41, Selangor FA malah menggandakan keunggulan mereka.

Baca Juga: Materi Pemain Mumpuni, Tira-Persikabo Lebih Pede Hadapi Musim 2020

Kali ini, gol Selangor diciptakan lewat tendangan jarak jauh yang dilepaskan oleh Sandro yang tak terkawal dengan baik. Dan usai gol itu, mental para pemain Persib Bandung tampak kian terpukul sehingga konsentrasi permainan pun menurun.

Akibatnya, Selangor FA kembali menambah gol mereka tak lama jelang waktu istirahat. Tepatnya di menit ke-45, giliran Syahmi Safari menjadi pemain yang menjebol gawang Persib, mengubah skor menjadi 3-0 untuk tuan rumah.

Memasuki babak kedua, Persib tampak berusaha bermain lebih taktis dan lebih banyak mencoba menekan lawan. Namun dalam laga yang digelar di bawah guyuran hujan itu, tim Maung Bandung ternyata masih kesulitan menembus area pertahanan Selangor.

Beberapa peluang sempat tercipta, namun tidak ada yang menjadi gol. Begitu pun sebaliknya dari kubu Selangor FA yang masih sempat mengancam gawang Persib. Hingga pertandingan usai, tidak ada lagi gol yang tercipta dan skor 3-0 untuk Selangor pun resmi menjadi hasil laga ini.

Persib Bandung masih akan tampil esok, Minggu (19/1), dalam lanjutan turnamen pra-musim ini. Adapun lawan berikutnya yang akan dihadapi tim kebanggaan Viking itu adalah klub asal Thailand, Bangkok United.

Baca Juga: Demi Posisi Kiper Utama Persib, Teja Paku Alam Siap Bersaing dengan I Made

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI