Diteror Setelah Gabung Persija, Evan Dimas: Biasa Saja

Sabtu, 18 Januari 2020 | 12:49 WIB
Diteror Setelah Gabung Persija, Evan Dimas: Biasa Saja
Evan Dimas Darmono meneken kontrak di kantor Persija, Sabtu (11/1/2020). [dok. Persija]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Evan Dimas Darmono buka suara terkait teror kepada dirinya dan juga keluarga usai bergabung dengan Persija Jakarta.

Sebagaimana diketahui, rumah Evan yang berada di Surabaya mendapat teror dari orang tidak dikenal.

Spanduk bertuliskan "Sepak Bola Bukan Bekedar Nilai Rupiah" terpampang di dekat rumahnya.

Spanduk itu dipasang setelah pemain 24 tahun tersebut diresmikan oleh Persija. Pelakunya belum diketahui.

Baca Juga: Michelle Li: Anak Imigran yang Bawa Kanada Bergaung di Dunia Bulutangkis

Terkait hal ini, Evan menanggapinya dengan santai. Ia tidak mau memperpanjang masalah itu karena tak ingin adanya konflik.

"Saya rasa biasa saja lah. Saya tidak mau konflik dengan siapapun. Saya mau sikapi dengan biasa saja," kata Evan Dimas.

Lebih lanjut, mantan pemain Barito Putera itu menjelaskan targetnya bersama Persija.

Selain ingin tampil lebih baik lagi, ia ingin meraih juara bersama dengan Macan Kemayoran.

"Kalau saya pribadi ingin juara dan lebih baik dengan sebelumnya," pungkasnya.

Baca Juga: Ssst...Diam-Diam Ratu Bulutangkis Spanyol Ini Idolakan Lionel Messi Cs

Selain Evan Dimas, Persija telah merekrut pemain lain. Yaitu Alfath Fathier, Otavio Dutra, Rafli Mursalim, dan eks Juventus Marco Motta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI