Ketum PSSI Yakin Shin Tae-yong Bisa Buat Indonesia Bersaing di Piala Dunia

Jum'at, 17 Januari 2020 | 22:11 WIB
Ketum PSSI Yakin Shin Tae-yong Bisa Buat Indonesia Bersaing di Piala Dunia
Para pemain seleksi tim nasional U-19 Indonesia berfoto bersama dengan manajer pelatih timnas Indonesia Shin Tae-Yong dan jajaran petinggi PSSI usai menjalani seleksi hari pertama di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). (Antara/ Michael Siahaan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyebut pesaing timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2021 cukup berat. Terutama tim yang berasal dari Eropa, di mana sepak bola sudah sangat maju.

Namun, kehadiran Shin Tae-yong sebagai manajer pelatih membuat lelaki yang akrab disapa Iwan Bule optimistis. Hal ini dikarenakan pengalaman Shin Tae-yong yang pernah menukangi timnas Korea Selatan berlaga di di Piala Dunia 2018.

"Kelompok-kelompok dari Eropa (jadi pesaing). Tetapi, Shin Tae-yong sudah sempat menghadapi kondisi itu, sehingga nanti dia menerapkan pola-pola yang sama untuk diterapkan dengan para pemain kita," kata Iwan usai Rapat Terbatas di Istana Negara, Jumat (17/1/2020).

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan instruksi saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan instruksi saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.

Iwan menjelaskan bahwa Shin Tae-yong sudah menemukan masalah-masalah yang dihadapi oleh para pemain tim nasional. Salah satunya adalah fisik yang kini sudah mulai dibenahi.

Baca Juga: Pesan Penting Presiden Jokowi untuk Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021

"Khususnya masalah fisik yang saat ini menjadi konsentrasi utama kita. Menurut Shin Tae-yong postur tubuh memang berpengaruh tetapi tergantung bagaimana mengelolanya, karena Korea Selatan juga tidak jauh beda dengan Indonesia," ucapnya.

Sejumlah pesepak bola mengikuti seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Sejumlah pesepak bola mengikuti seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Sebagaimana diketahui, manajer pelatih Shin Tae-yong tengah mengawasi pemusatan latihan timnas Indonesia U-19 yang dilatih oleh Gong Oh-kyun beserta asisten Nova Arianto.

Sebanyak 53 dari 59 pemain ikut serta dalam pemusatan latihan sekaligus seleksi yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, sejak Senin (13/1/2020) hingga Jumat (17/1/2020).

Dari 53 pemain tersebut nantinya ada 28 yang lolos dan ikut pemusatan latihan tahap berikutnya di Thailand.

Baca Juga: Shin Tae-yong Terapkan Hal Tak Biasa di Seleksi Timnas Indonesia U-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI