Masih Punya Satu Slot, Persija Bidik Pemain dengan Kemampuan di Atas Motta

Senin, 13 Januari 2020 | 21:37 WIB
Masih Punya Satu Slot, Persija Bidik Pemain dengan Kemampuan di Atas Motta
CEO Persija Ferry Paulus memberikan keterangan pers di Stadion Soemantri Brojonegoro, Kuningan, Jakarta, Senin (25/11/2019). (suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Persija Jakarta Ferry Paulus mengatakan telah mendapatkan tanda tangan mantan pemain Juventus Marco Motta. Pemain asal Italia tersebut dikontrak selama dua musim dengan opsi perpanjangan.

Hadirnya Motta berarti Persija hanya menyisakan satu slot pemain asing. Karena sebelumnya manajemen Persija telah memperpanjang kontrak Marko Simic dan juga Rohit Chand.

Menurut Ferry, satu slot pemain asing diperuntukan untuk pemain yang disebutnya istimewa. Yaitu pemain dengan kualitas melebihi atau setara dengan Marco Motta.

Baca Juga: Latihan Perdana Persija Jelang Musim 2020 Hanya Diikuti 15 Pemain

"Slot pemain asing memang kami sudah punya beberapa kandidat, tapi belum bisa kita sampaikan," kata Ferry Paulus dalam jumpa pers di Halim Perdanakusuma, Senin (13/1/2020).

Marco Motta (kiri) saat masih memperkuat Juventus. [AFP]
Marco Motta (kiri) saat masih memperkuat Juventus. [AFP]

"Karena memang slot itu adalah pemain yang kita harapkan. Artinya kita bisa mendatangkan (Marco) Motta, tentu kita bisa dapat yang mirip atau di atasnya," ia menambahkan.

Sebelum Motta, Macan Kemayoran telah memperkenalkan empat pemain baru. Mereka adalah Alfath Fathier, Otavio Dutra, Rafli Mursalim, dan Evan Dimas Darmono.

Selain itu, Persija juga sudah memiliki pelatih baru, Sergio Farias asal Brasil yang dikontrak selama satu musim.

Baca Juga: Marco Motta, Eks Pemain Juventus Gabung Persija Jakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI