Leicester memang mengambil inisiatif menyerang sejak awal, tetapi malah tim tamu yang unggul lebih dulu pada menit ke-28.
Sebuah manuver yang diawali gerakan bintang Villa, Jack Grealish berakhir pada Anwar El Ghazi yang melepaskan umpan silang ke area kotak penalti.
Bola pun diterima Guilbert yang dengan mudah menaklukkan kiper Leicester, Kasper Schmeichel, guna membawa Villa unggul 1-0.
Villa sendiri hampir menggandakan kedudukan sebelum babak pertama usai ketika sundulan Ezro Konsa membentur tiang gawang.
Baca Juga: Lempar Alibi Usai Man United Dilucuti Man City, Ole: Masih Ada Leg Kedua!
Memasuki paruh kedua, Leicester begitu gencar melakukan penyerangan, namun organisasi pertahanan Villa kali ini memang sangat baik.
Sampai akhirnya pada menit ke-74, kebuntuan Leicester asuhan pelatih Brendan Rodgers akhirnya terpecah.
Hamza Choudhury mencuri bola dari Douglas Luiz untuk merancang serangan kejutan yang berakhir di kaki Vardy.
Nama terakhir kemudian mengumpan kepada Iheanacho, yang diakhiri finishing penyerang Nigeria untuk membawa Leicester menyamakan skor.
Kedudukan imbang 1-1 sendiri akhirnya bertahan hingga pertandingan rampung.
Baca Juga: Brendan Rodgers Blok Transfer James Maddison ke Manchester United
Sebagai informasi, laga leg kedua akan dihelat di kandang Villa, yakni Villa Park pada 29 Januari 2020.