Hansamu Yama Punya Cita-cita Satu Tim dengan Hamka Hamzah

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Minggu, 05 Januari 2020 | 14:00 WIB
Hansamu Yama Punya Cita-cita Satu Tim dengan Hamka Hamzah
Bek Persebaya Surabaya, Hansamu Yama. (Dok. Persebaya).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Persebaya Surabaya, Hansamu Yama Pranata, memiliki beberapa cita-cita yang belum tercapai dalam kariernya. Salah satunya adalah berada satu tim dengan mantan kapten Arema FC, Hamka Hamzah.

Hansamu Yama mengaku mengidolakan Hamka Hamzah. Pemain yang baru saja meninggalkan Arema FC itu dinilai sebagai pemain bertahan yang tangguh dan lugas.

Namun, sampai usia 24 tahun, Hansamu Yama belum pernah satu tim dengan Hamka Hamzah. Oleh karena itu, ia berharap mendapat kesempatan untuk satu tim dengan sang idola.

"Saya mengidolakan karena mainnya. Saya paling suka main kalau heading-nya tinggi, lugas di lapangan, dan selalu menang duel," kata Hansamu Yama di Youtube Hamka Story 23.

Baca Juga: Rahmad Darmawan Isyaratkan Seto Nurdiantoro ke Timnas Indonesia

"Tapi satu lagi, selama mengidolakan (Hamka Hamzah), saya belum pernah satu tim. Itu sebuah harapan juga bisa satu tim," ujarnya lagi.

Hamka Hamzah sendiri mengaku harapan Hansamu Yama untuk satu tim dengan dirinya tampaknya akan sulit. Sebab, ia sudah berada di ujung karier alias akan pensiun tak lama lagi.

Di sisi lain, Hansamu Yama tidak akan meninggalkan Persebaya dalam waktu dekat. Sebab, ia dipastikan masih menjadi bagian tim berjuluk Bajol Ijo itu di musim 2020.

"Sepertinya itu akan sulit untuk terealisasi. Tapi saya sama dia selalu mendoakan satu sama lain, biar sukses terus," kata Hamka Hamzah.

"Karena jujur saya sudah di penghujung karier, sementara dia masih harus menata karier ke depannya lebih baik karena dia masih 24 tahun," imbuhnya.

Baca Juga: Barito Putera Promosikan Tiga Pemain Timnas U-19 ke Tim Senior

Masa depan Hamka Hamzah sendiri saat ini masih tanda tanya setelah meninggalkan Arema FC. Liga 1 2020 disinyalir akan menjadi musim terakhir bagi bek 35 tahun itu sebagai pesepak bola profesional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI