5 Berita Hits Bola: Awal Kenalan Zahra dan Evan Dimas, Janji Ibrahimovic

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 04 Januari 2020 | 08:28 WIB
5 Berita Hits Bola: Awal Kenalan Zahra dan Evan Dimas, Janji Ibrahimovic
Gelandang timnas senior Evan Dimas mengikuti latihan bersama timnas U-23 mengikuti latihan di Lapangan G Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2019). Latihan tersebut untuk persiapan melawan timnas Iran U-23 pada laga uji coba jelang SEA Games 2019. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas, sedang berbahagia setelah telah resmi melamar sang kekasih hati yang bernama Zahra Hakim, pada Selasa (31/12/2019).

Sementara dari berita sepak bola luar negeri, Zlatan Ibrahimovic telah resmi menandatangani kontrak bersama AC Milan pada Kamis (2/1/2019) waktu setempat.

Berita di atas adalah dua dari lima berita pilihan menarik dari kanal bola Suara, com, Jumat (3/1/2020):

1. Awal Kenalan, Zahra Hakim Tak Tahu Kalau Evan Dimas Pemain Bola

Baca Juga: Tira-Persikabo Bantah Andy Setyo Bakal ke Persija

Evan Dimas resmi lamar sang kekasih, Zahra Hakim. (Instagram/@evhandimas).
Evan Dimas resmi lamar sang kekasih, Zahra Hakim. (Instagram/@evhandimas).

Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas, sedang berbahagia. Ia telah resmi melamar sang kekasih hati yang bernama Zahra Hakim, pada Selasa (31/12/2019).

Kabar bahagia ini Evan Dimas bagikan melalui Instagram pribadinya. Ia bersyukur bisa menutup 2019 dengan melamar sang kekasih.

Baca selengkapnya

2. Evan Dimas Disebut Gabung ke Persija, Agen Buka Suara

Gelandang timnas senior Evan Dimas mengikuti latihan bersama timnas U-23 mengikuti latihan di Lapangan G Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2019). Latihan tersebut untuk persiapan melawan timnas Iran U-23 pada laga uji coba jelang SEA Games 2019. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/
Gelandang timnas senior Evan Dimas mengikuti latihan bersama timnas U-23 mengikuti latihan di Lapangan G Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2019). Latihan tersebut untuk persiapan melawan timnas Iran U-23 pada laga uji coba jelang SEA Games 2019. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/

Rumor Evan Dimas yang bakal bergabung dengan Persija Jakarta di musim 2020 semakin berhembus kencang. Disebutkan bahwa manajemen Persija telah sepakat dengan pemain langganan timnas Indonesia itu.

Baca Juga: Jadwal Babak Ketiga Piala FA, Ada Liverpool vs Everton

Sebelumnya, Evan Dimas memang telah menyampaikan tidak akan lagi memperkuat Barito Putera. Ke mana Evan akan berlabuh di musim depan masih menjadi tanda tanya.

Baca selengkapnya

3. Kembali ke AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Janjikan Kebangkitan

Zlatan Ibrahimovic resmi diperkenalkan sebagai pemain baru AC Milan. (Twitter/@acmilan).
Zlatan Ibrahimovic resmi diperkenalkan sebagai pemain baru AC Milan. (Twitter/@acmilan).

Zlatan Ibrahimovic telah resmi menandatangani kontrak bersama AC Milan pada Kamis (2/1/2019) waktu setempat. Ia diikat kontrak dengan durasi enam bulan.

Durasi itu memang terbilang singkat. Namun, jika Ibrahimovic mampu menunjukkan performa yang mengesankan, striker 38 tahun tersebut bakal mendapatkan perpanjangan kontrak selama satu musim.

Baca selengkapnya

4. Edson Tavares Dilepas Lewat WhatsApp Usai Selamatkan Persija dari Degradasi

Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares. [Laman resmi Persija Jakarta]
Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares. [Laman resmi Persija Jakarta]

Penyelamat Persija Jakarta dari degradasi di Liga 1 2019 yaitu Pelatih Edson Tavares dipastikan tidak lagi bersama di musim 2020. Hal ini setelah Tavares buka suara kepada media.

Tavares mengatakan bahwa dirinya tidak akan lagi bersama dengan Persija. Ini diketahui setelah CEO Persija Ferry Paulus menyampaikan sebuah pesan perpisahan melalui WhatsApp kepada juru racik asal Brasil tersebut.

Baca selengkapnya

5. Termasuk Alex, Tira-Persikabo Bocorkan Pemain Asing yang Bakal Direkrut

Pemain kesebelasan Persela Lamongan, Alex Dos Santos (tengah) berusaha menyundul bola udara dalam pertandingan Liga 1 2019 melawan Madura United di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Jumat (17/5/2019). ANTARA FOTO/Syaiful Arif.
Pemain kesebelasan Persela Lamongan, Alex Dos Santos (tengah) berusaha menyundul bola udara dalam pertandingan Liga 1 2019 melawan Madura United di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Jumat (17/5/2019). ANTARA FOTO/Syaiful Arif.

Tira-Persikabo mulai mempersiapkan diri menjelang bergulirnya musim Liga 1 2020. Sejumlah pemain mereka bidik termasuk legiun asing.

Salah satunya adalah bomber andalan Persela Lamongan di Liga 1 2019 yaitu Alex Dos Santos Goncalves. Sementara dua pemain lainnya yaitu Artyom Filiposyan asal Uzbekistan dan Patteri Pennanen dari Finlandia.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI