Prediksi PSIS Semarang vs Bhayangkara FC di Pamungkas Liga 1 2019

Sabtu, 21 Desember 2019 | 11:50 WIB
Prediksi PSIS Semarang vs Bhayangkara FC di Pamungkas Liga 1 2019
Para pemain PSIS Semarang merayakan gol Wallace Costa ke gawang Bali United pada laga Liga 1 2019 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (15/11/2019) malam WIB. [Laman resmi PSIS]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSIS Semarang akan menjamu Bhayangkara FC dalam pertandingan terakhir Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (21/12/2019).

Sebagai catatan, ini bukan sekadar laga terakhir bagi kedua tim. PSIS dan Bhayangkara FC bertekad memperbaiki posisi klasemen lewat pertandingan terakhir ini. Kemenangan tentu diincar kedua tim demi posisi terbaik yang didapatkan.

Sejumlah pemain Bhayangkara FC berfoto dengan poster seruan tolak rasisme saat lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (20/8/2019). Aksi tersebut untuk solidaritas untuk menghentikan rasisme, diskriminasi dan kekerasan terhadap warga Papua. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Sejumlah pemain Bhayangkara FC berfoto dengan poster seruan tolak rasisme saat lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (20/8/2019). Aksi tersebut untuk solidaritas untuk menghentikan rasisme, diskriminasi dan kekerasan terhadap warga Papua [ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah].

PSIS Semarang saat ini bertengger di peringkat kesebelas klasemen dengan perolehan 43 poin dari 33 laga. Perolehan ini membuat PSIS bisa menembus posisi 10 besar. Namun, dengan catatan bisa mengalahkan Bhayangkara FC. Selain itu, PSIS masih mesti menunggu hasil pertandingan tim lainnya, yaitu Arema FC, PSM Makassar, dan PSS Sleman.

Bhayangkara FC berpeluang menembus dua besar. Sebagaimana diketahui, The Guardian (julukan Bhayangkara FC) ada di posisi empat dengan koleksi 50 poin. Atau hanya selisih dua angka dari Persipura Jayapura yang ada di peringkat kedua. Bhayangkara FC berpeluang meraih posisi tinggi ini, asalkan pesaing menuju dua besar mengalami kekalahan.

Baca Juga: Produk Baru 2020: Suzuki Siapkan Model Baru, Apakah XL 7?

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster menyebut anak asuhannya sedang percaya diri. Banyak pelajaran yang didapat oleh Indra Kahfi dan kawan-kawan demi mendapatkan hasil maksimal.

"Pelajaran yang bisa didapat kemarin adalah tim dalam performa menurun, namun tetap mampu meraih kemenangan," ujar Paul Munster.

Perkiraan susunan pemain:

  1. PSIS Semarang (4-3-3): Joko Ribowo; Fredyan Wahyu, Safrudin Tahar, Rio Saputro, Frendi Saputra; Jonathan Cantillana, Heru Setyawan, Septian David Maulana; Bayu Nugroho, Hari Nur Yulianto, Komarodin. Pelatih: Bambang Nurdiansyah
  2. Bhayangkara FC (3-5-2): Wahyu Tri Nugroho; Anderson Salles, I Putu Gede Juniantara, Adam Alis; Arif Setiawan, Bruno Matos, Dendy Sulistyawan, Muhamad Hargianto, TM Ichsan; Alsan Sanda, Herman Dzumafo. Pelatih: Paul Munster

Baca Juga: DGR Lady Bikers, Komunitas Anak Motor Khusus Perempuan Tangguh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI