Suara.com - Kabar buruk menerpa Liverpool jelang melawan Flamengo pada final Piala Dunia Antarklub 2019. Bek andalan The Reds, Virgil van Dijk, berpotensi menepi karena sakit.
Van Dijk sebelumnya sudah absen membela Liverpool saat mengalahkan Monterrey 2-1 di babak semifinal, Kamis (19/12/2019) dini hari WIB. Kendati meraih kemenangan, lini belakang The Reds tak cukup baik sepeninggal pemain asal Belanda itu.
Seperti diketahui, Jurgen Klopp selaku nakhoda Liverpool, menurunkan Jordan Henderson untuk mengisi pos Van Dijk. Bersama Joe Gomez di jantung pertahanan, Liverpool nyatanya kocar-kacir dengan serangan Monterrey.
''Sebuah keputusan mudah (untuk tidak menurunkan Van Dijk). Sebab dia tidak bisa ikut berlatih sejak kemarin. Kami akan lihat perkembangannya nanti, semoga ia cepat pulih,'' ujar Klopp, seperti dikutip dari laman resmi klub.
Baca Juga: Gol Roberto Firmino Bawa Liverpool ke Final Piala Dunia Antarklub
''Kemarin saat di lapangan ia ada selama beberapa menit sampai media pergi, lalu sayangnya dia harus meninggalkan lapangan juga. Bukan karena media, tapi karena dia merasa sakit,'' imbuhnya.
''Selasa dia tidak mungkin berlatih, begitu juga di hari Rabu, jadi keputusan yang mudah untuk tak menurunkannya. Tapi sangat sulit untuk Hendo menggantikannya,'' tandas pelatih asal Jerman itu.
Sementara itu, laga final antara Liverpool vs Flamengo akan digelar di Education City Stadium, Doha. Duel tersebut rencananya akan berlangsung pada Minggu (22/12/2019) dini hari WIB.