Prediksi Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2019

Selasa, 17 Desember 2019 | 08:25 WIB
Prediksi Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2019
Pesepak bola Persija Jakarta Bambang Pamungkas (kiri) berduel bola atas dengan pesepak bola PSM Makassar Hasim Kipuw (kanan) pada lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (28/8/2019). Pertandingan berakhir imbang 0-0. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/hp.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta akan menjamu Persebaya Surabaya pada pekan ke-33 Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (17/12/2019). Kemungkinan pertandingan ini bakal jadi laga perpisahan untuk Bambang Pamungkas.

Sebelum partai ini dimulai, jagat media sosial diramaikan oleh kabar Bambang Pamungkas yang akan pensiun. Hal itu tidak lepas dari akun media sosial Pesija yang mengindikasikan pemain yang akrab disapa Bepe itu bakal gantung sepatu.

Bukan tidak mungkin hal itu terjadi. Selain usia pemain yang identik dengan nomor 20 itu tak lagi muda, pertandingan melawan Persebaya ini jadi laga kandang terakhir Persija pada musim ini.

Penyerang Persija Jakarta Bambang Pamungkas menunjukkan seragam yang memperlihatkan catatan 200 golnya bersama Persija usai laga laga leg perdana semifinal Piala Indonesia 2018-2019 kontra Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Jawa Barat, Sabtu (29/6). (Persija Jakarta)
Penyerang Persija Jakarta Bambang Pamungkas menunjukkan seragam yang memperlihatkan catatan 200 golnya bersama Persija usai laga laga leg perdana semifinal Piala Indonesia 2018-2019 kontra Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Jawa Barat, Sabtu (29/6). (Persija Jakarta)

Sebab, pekan pamungkas Liga 1 2019 untuk Persija akan berlangsung di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Minggu (22/12/2019). Di mana Persija dijamu oleh Kalteng Putra di pertandingan tersebut.

Baca Juga: 5 Berita Hits Bola : Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Champions

Jika benar legenda hidup sepak bola Indonesia itu akan segera memgakhiri karier, tentu akan ada persembahan yang dilakukan. Seperti apa yang disampaikan oleh juru racik Persija Edson Tavares.

"Saya tidak punya waktu banyak untuk mempersiapkan laga melawan Persebaya dan memberikan sesuatu kepada Bepe. Lihat saja nanti bagaimana kami membuat dia bahagia mengakhiri kariernya," kata Tavares.

Sebagai lawan, Persebaya cukup menghormati laga kandang terakhir yang akan dijalani oleh Persija. Bahkan, Pelatih Persebaya Aji Santoso meminta kepada Jakmania --sebutan suporter Persija-- untuk memadati SUGBK.

Namun, Bajul Ijo --julukan Persebaya-- tetap akan bermain dengan kemampuan terbaik. Hasil maksimal tetap diincar oleh Ruben Sanadi dan kawan-kawan.

"Di sisa pertandingan ini tentu kami ingin memaksimalkan poin. Semoga melawan Persija bisa raih hasil positif," ujar Aji Santoso.

Baca Juga: Robert Tetap Ingin Persib Penuhi Target Finis Lima Besar

Perkiraan susunan pemain :

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI