Hingga turun minum, kedua tim masih bermain sama kuat 0-0.
Pada awal babak kedua, Bhayangkara FC dan Kalteng Putra masih sama-sama menemui jalan buntu dalam mencipta gol. Peluang kedua tim didapat hanya ketika mendapatkan set peice.
Permainan keras terus diperlihatkan oleh kedua tim hingga pertandingan memasuki menit 53. Beberapa kali wasit harus meniup peluit karena adanya pelanggaran.
Menit ke-57, Bhayangkara FC berpeluang membuka keunggulan. Sayang, Bruno Matos yang lepas dari kawalan gagal mengarahkan bola ke gawang. Bola hasil tendangannya hanya menyamping di tiang gawang.
Baca Juga: Persija Jakarta Vs Persebaya, Aji Santoso Harap Jakmania Padati SUGBK
Memasuki menit 74, Bhayangkara FC kembali menekan. Peluang didapat Bruno Matos, meski lagi-lagi kandas.
Gol akhirnya tercipta pada menit 76 setelah Bruno Matos memanfaatkan kesalahan pemain Kalteng Putra. Eks pemain Persija Jakarta itu tak terkawal sehingga dengan mudah menceploskan bola ke gawang Kalteng Putra.
Skor 1-0 untuk Bhayangkara FC bertahan hingga laga usai.
Susunan pemain
Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho; Alsan Sanda, Anderson Salles, Nurhidayat, Bagas Adi Nugroho; T.M Ichsan, Reksa Maulana, Wahyu Subo Seto; Adam Alis Setyano, Bruno Matos, Sani Rizki Fauzi
Baca Juga: Persija Jakarta Vs Persebaya, Tavares Bidik 3 Poin di Laga Kandang Terakhir
Pelatih: Paul Munster