Rahmad Darmawan Ikhlas Dipecat Tira-Persikabo

Jum'at, 29 November 2019 | 19:36 WIB
Rahmad Darmawan Ikhlas Dipecat Tira-Persikabo
Rahmad Darmawan, pelatih Tira-Persikabo [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rahmad Darmawan menerima dengan ikhlas keputusan manajemen Tira-Persikabo yang memutuskan untuk mengakhiri kerja sama. Meski Rahmad Darmawan berharap dirinya masih diberikan kesempatan hingga Liga 1 2019 selesai.

RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan, mengaku sudah berbicara dengan manajemen terkait masalah pemutusan kerja sama pada Jumat (29/11/2019) pagi. RD mengatakan, ada ketidakpuasan dari manajemen terkait pemberhentian dirinya sebagai pelatih.

"Memang tadi pagi saya bertemu dengan manajemen dan kita ngobrol-ngobrol kemudian manajemen mengatakan bahwa mereka akan mengakhiri hubungan kerja dengan saya," kata RD dalam keterangan resminya.

"Karena, memang saya juga bisa mengerti. Mungkin menurut manajemen pencapaian target dirasa belum sesuai dengan harapan," sambungnya.

Baca Juga: Tira-Persikabo Pecat Rahmad Darmawan

Pelatih Tira-Persikabo Rahmad Darmawan saat ditemui di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (12/10/2019). (Adie Prasetyo Nugraha/suara.com).
Pelatih Tira-Persikabo Rahmad Darmawan saat ditemui di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (12/10/2019). (Adie Prasetyo Nugraha/suara.com).

RD mengaku jika dirinya meminta ke manajemen agar diberikan waktu menyelesaikan Liga 1 2019. Mengingat Liga 1 2019 tinggal menyisakan lima pertandingan.

"Sebenarnya saya juga tadi meminta dalam beberapa partai terakhir ini saya ingin anak-anak fokus untuk menyelesaikan tugas dengan saya, karena tinggal lima laga lagi. Tapi, saya bisa mengerti, bagaimanapun sebuah keputusan di dunia kepelatihan di sebuah klub bisa mengejutkan, bisa juga tidak, tinggal bagaimana persepsi kita," jelas RD.

Lebih lanjut, Pelatih yang juga pernah menukangi Persija Jakarta itu mengaku menerima keputusan tersebut. Ia pun mendoakan agar Tira-Persikabo sukses.

"Buat saya ini adalah perjalanan yang harus dilalui, saya siap dan berharap seperti yang saya sampaikan karena memang saya di musim pertama dengan Tira-Persikabo ini, ingin mengubah fundamental bermain pemain untuk merebut Piala fairplay. Karena saya ingin mengubah image tim ini seperti sebelumnya. Jadi itu yang saya ubah," jelasnya.

"Sebenarnya target itu bisa didapat di putaran pertama dengan kita meraih tim fairplay dan juga prestasi tim cukup baik," pungkasnya.

Baca Juga: Tira-Persikabo Bidik Kemenangan di Kandang Kalteng Putra

Dikonfirmasi terpisah, Media Officer Tira-Persikabo Nandang Permana menyebut hari ini merupakan hari terakhir Rahmad Darmawan sebagai pelatih.

"Hari ini terakhir (melatih). Besok beliau sudah tidak melatih lagi," ujar Nandang.

Penjaga gawang Tira Persikabo Angga Saputro (kanan) menangkap bola yang ditendang pesepak bola Arema FC Jayus Hariono (kedua kiri) pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (24/10/2019). Pertandingan tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/wsj.
Penjaga gawang Tira Persikabo Angga Saputro (kanan) menangkap bola yang ditendang pesepak bola Arema FC Jayus Hariono (kedua kiri) pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (24/10/2019). Pertandingan tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/wsj.

Sebagaimana diketahui, di putaran pertama tim berjuluk Laskar Padjajaran itu tidak terkalahkan di 13 pertandingan sebelum rekor tersebut diputus oleh Bali United dengan kekalahan 1-2 (15/8/2019). Bahkan di paruh musim, Tira-Persikabo bertengger di papan atas.

Tira-Persikabo terakhir kali memetik kemenangan saat menghadapi PSS Sleman. Setelah itu, tiga poin seakan sulit diraih tim besutan Rahmad Darmawan.

Sejak bergulirnya putaran kedua Liga 1 2019, tercatat, PS Tira-Persikabo gagal meraih kemenangan di 14 pertandingan secara beruntun.

14 pertandingan tersebut berakhir dengan enam kali imbang dan delapan kali tumbang.

Tira-Persikabo saat ini menempati posisi 12 di klasemen sementara Liga 1 2019. Laskar Padjajaran saat ini mengantongi 38 poin dari 29 pertandingan, dan hanya berjarak delapan poin dari penghuni teratas zona merah, Perseru Badak Lampung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI