Real Madrid Lolos ke 16 Besar, Zidane Khawatirkan Cedera Eden Hazard

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 27 November 2019 | 13:28 WIB
Real Madrid Lolos ke 16 Besar, Zidane Khawatirkan Cedera Eden Hazard
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane (kanan). [JAVIER SORIANO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid menyegel kelolosan ke babak 16 besar Liga Champions 2019/2020 meski hanya bisa bermain imbang 2-2 melawan sang tamu, Paris Saint-Germain (PSG) pada laga matchday 5 Grup A di Santiago Bernabeu, Rabu (27/11/2019) dini hari WIB tadi.

Hasil imbang 1-1 antara Galatasary dengan Club Brugge di laga Grup A yang berlangsung lebih awal memastikan kelolosan Real Madrid.

Kegembiraan Los Blancos --julukan Real Madrid-- sejatinya hampir lengkap tatkala unggul 2-0 atas PSG berkat dwigol Karim Benzema, yang bertahan hingga menit ke-80 pertandingan.

Sayang seribu sayang, PSG mencetak dua gol dalam kurun waktu hanya tiga menit! Gol Kylian Mbappe pada menit ke-81 serta Pablo Sarabia (83') memaksakan hasil imbang 2-2 dan sedikit merusak sukacita Real Madrid.

Baca Juga: Ganti Dier dengan Eriksen Bukti Jitunya Taktik Mourinho

Namun, yang lebih menohok bagi Real Madrid tentunya adalah cedera yang menimpa sang winger andalan, Eden Hazard.

Pemain internasional Belgia itu mengalami cedera pergelangan kaki alias cedera engkel yang membuatnya harus meninggalkan lapangan sambil dipapah.

Winger Real Madrid, Eden Hazard (tengah) dipapah keluar lapangan usai mengalami cedera pergelangan kaki pada laga Liga Champions 2019/2020 kontra Paris Saint-Germain di Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (27/11/2019) dini hari WIB. [JAVIER SORIANO / AFP]
Winger Real Madrid, Eden Hazard (tengah) dipapah keluar lapangan usai mengalami cedera pergelangan kaki pada laga Liga Champions 2019/2020 kontra Paris Saint-Germain di Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (27/11/2019) dini hari WIB. [JAVIER SORIANO / AFP]

Cedera dialami Hazard usai berbenturan dengan bek PSG, Thomas Meunier. Mantan bintang Chelsea itu pun harus ditarik keluar dan digantikan Gareth Bale pada menit ke-69.
 
Terkait cedera Hazard ini, pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengaku sedikit khawatir.

"Ada sedikit kekhawatiran mengenai Hazard, saya sendiri pun cukup risau. Dia kesakitan dan kami pikir itu lebih dari sekadar cedera benturan," papar Zidane seperti dimuat Football Espana.
 
"Engkelnya terkilir, tetapi mudah-mudahan tidak terkilir parah. Kami akan mengetahui lebih banyak kondisinya dalam beberapa hari mendatang," urai entrenador asal Prancis tersebut.
 
Belum diketahui berapa lama Hazard akan absen, namun media-media Spanyol menyebut jika winger berusia 28 tahun itu akan absen sekira 3-4 pekan ke depan. 

Hasil imbang di Santiago Bernabeu sendiri memastikan PSG keluar sebagai juara Grup A.

Baca Juga: Lewandowski Cetak Quatrick Tercepat dalam Sejarah Liga Champions

Perolehan poin PSG, yakni 13 poin dari lima pertandingan sudah tak mungkin lagi dikejar Real Madrid (8 poin) yang bercokol di peringkat kedua klasemen sementara Grup A.

Apapun itu, kedua tim raksasa Eropa ini telah memastikan kelolosan ke fase gugur Liga Champions 2019/2020 dari Grup A.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI