Prediksi Real Madrid Vs Real Sociedad, Aroma Dendam di Bernabeu

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 23 November 2019 | 06:30 WIB
Prediksi Real Madrid Vs Real Sociedad, Aroma Dendam di Bernabeu
Para pemain Real Madrid merayakan gol Toni Kroos (kanan) ke gawang Galatasaray dalam laga grup A Liga Champions di Ali Sami Yen Spor Kompleksi, Istanbul. OZAN KOSE / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Minggu (24/11/2019) dini hari WIB, Real Madrid akan melakoni laga kandang di jornada 14 La Liga. Madrid akan menjamu Real Sociedad di Santiago Bernabeu.

Jelang lawatan Sociedad ke Bernabeu, aroma dendam sudah tercium di Ibu Kota Spanyol. Mengingat Sociedad adalah tim yang mempermalukan mereka di dua laga, kandang dan tandang, musim lalu.

Pada 7 Januari 2019, Madrid dipermalukan Sociedad 0-2 di Bernabeu. Di pertemuan kedua di Stadion Anoeta pada 12 Mei 2019, Madrid kembali dipecundangi. Kali ini dengan tiga gol berbalas satu.

Fakta di atas tentunya membuat Madrid geram, dan dendam wajib dituntaskan demi menjaga nama besar El Real musim ini. Apalagi persaingan di papan atas La Liga saat ini cukup ketat.

Baca Juga: Jari Kaki Patah Ketiban Dumbbell, Vazquez Absen Bela Real Madrid

Para pemain Real Madrid melakukan sesi latihan menjelang laga menghadapi Galatasaray di TT Ali Samiyen sport kompleks, Istanbul. Ozan KOSE / AFP
Para pemain Real Madrid melakukan sesi latihan menjelang laga menghadapi Galatasaray di TT Ali Samiyen sport kompleks, Istanbul. Ozan KOSE / AFP

Mengantongi 25 poin, Real Madrid mengantongi poin sama dengan Barcelona yang berada di puncak klasemen sementara. Hanya saja, Madrid harus puas berada di posisi dua lantaran kalah produktivitas gol.

Di posisi tiga dan empat ada Atletico Madrid yang Sevilla yang sama-sama mengantongi 24 poin. Sementara di posisi lima, ada Sociedad dengan 23 poin.

Mengingat jarak yang begitu dekat, tiga poin wajib diraih Madrid untuk bisa beranjak ke puncak klasemen dan menjauh dari kejaran empat tim lain di posisi lima besar.

Karena jika Sociedad kembali menaklukkan Madrid di Bernabeu, tim besutan Imanol Alguacil bakal menggeser Madrid dari papan atas.

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memimpin latihan menjelang laga menghadapi Paris Saint-Germain di fase grup A Liga Champions. GEOFFROY VAN DER HASSELT / AFP
Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memimpin latihan menjelang laga menghadapi Paris Saint-Germain di fase grup A Liga Champions. GEOFFROY VAN DER HASSELT / AFP

Namun bisa dipastikan Madrid musim ini berbeda dengan musim lalu. Musim lalu Madrid terpuruk di bawah asuhan Julen Lopetegui dan Santiago Solari. Musim ini, Madrid berada di bawah kepemimpinan pelatih yang sukses membawa Madrid menjuarai tiga gelar Liga Champions secara beruntun, Zinedine Zidane.

Baca Juga: Eks Presiden Real Madrid Sarankan Gareth Bale ke Tottenham

Di lima pertandingan terakhirnya, Madrid pun tidak terkalahkan. Bahkan Los Blancos berpesta ke gawang Eibar sebelum jeda internasional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI