Persita Tangerang Pastikan Promosi ke Liga 1 Musim Depan

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Jum'at, 22 November 2019 | 20:25 WIB
Persita Tangerang Pastikan Promosi ke Liga 1 Musim Depan
Skuat Persita Tangerang di Liga 2 2019. (Dok. Laman resmi Persita)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar gembira buat fans Persita Tengerang. Tim berjuluk Pendekar Cisadane itu dipastikan lolos ke Liga 1 2020 usai mengalahkan Sriwijaya lewat adu penalti dengan skor 3-2 pada semifinal Liga 2 2019.

Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (22/11/2019), Persita dan Sriwijaya hanya bermain imbang 0-0 selama 120 menit. Untuk menentukan pemenang, laga pun dilanjutkan ke babak adu penalti.

Kiper Persita, Annas Fitrianto, tampil cukup impresif di babak adu penalti. Ia sukses menepis dua sepakan dari pemain Sriwijaya, yakni Ambrizal dan Zulkifli Syukur.

Sementara itu, Persita berhasil memasukkan tiga kali lewat Diego Bawono, Aditya Gigis, dan Amarzukih. Sementara sepakan Asri Akbar berhasil ditepis oleh kiper Sriwijaya, Galih Daryono.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-13, Ada Duel Manchester City vs Chelsea

Persita akhirnya keluar sebagai pemenang setelah sepakan terakhir Sriwijaya yang dieksekusi oleh Nerius Alom gagal masuk. Sepakannya melebar jauh ke sisi gawang Annas Fitriono.

Dengan hasil ini, Perista berhak lolos ke final Liga 2 2019, sekaligus merebut satu tiket ke Liga 1 musim depan. Pasukan Widodo Cahyono Putro pun masih menunggu pemenang laga antara Persiraja Banda Aceh vs Persik Kediri yang saat ini tengah berlangsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI