Hasil Roma Vs Napoli: Menang 2-1, Serigala Ibu Kota Masuk 3 Besar Serie A

Bangun Santoso Suara.Com
Minggu, 03 November 2019 | 03:03 WIB
Hasil Roma Vs Napoli: Menang 2-1, Serigala Ibu Kota Masuk 3 Besar Serie A
Gol penalti dari Jordan Veretout membawa AS Roma memenangkan duel sengit kala menjamu Napoli di pekan ke-11 Serie A Liga Italia 2019/2020 di Stadio Olimpico, Sabtu (2/11/2019) malam WIB. (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laga besar Serie A Liga Itali tersaji di pekan ke-11 kala AS Roma menjamu Napoli Stadio Olimpico, Sabtu (2/11/2019) malam WIB. Serigala Ibu Kota sukses menundukkan Il Pertonepei dengan skor tipis 2-1.

Gol dari gelandang muda Italia, Nicolo Zaniolo dan satu penalti Jordan Veretout memastikan Giallorossi menembus tiga besar klasemen Serie A dengan raihan 22 poin.

Sementara gol Napoli dicetak oleh Arkadiusz Milik di menit ke-72. Dengan kekalahan ini makin menyulitkan langkah anak-anak asuh pelatih Carlo Ancelotti dari persaingan Serie A musim ini. Napoli kini bahkan terlempar dari 4 besar Serie A dan berada di posisi 7 dengan raihan 18 poin. Mereka berselisih 5 poin dari Roma yang ada di peringkat ketiga.

Jalannya pertandingan

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Lukaku Cemerlang, Inter Kalahkan Bologna 2-1

Seperti biasanya, Napoli yang selalu tampil menyerang di banyak laga yang dijalaninya langsung tancap gas. Mereka tak grogi meski bermain di kandang lawan.

Laga baru berjalan 7 menit, sepakan Jose Callejon dari luar kotak penalti memaksa kiper AS Roma, Pau Lopez bereaksi, bola berhasil ditepisnya.

Ditekan diawal, Roma balik membalas lewat sepakan Justin Kluivert dua menit berselang. Sayang, bola masih meluncur tipis di kiri gawang Napoli.

Tuan rumah akhirnya membuka keunggulan saat pertandingan masuk menit ke-19. Umpan lambung Gianluca Mancini diterima Leonardo Spinazzola dan langsung disodorkan ke Nicolo Zaniolo, dengan sedikit kontrol, gelandang masa depan Italia itu melepaskan sepakan keras kaki kiri ke pojok kanan gawang Napoli dan gol! 1-0 untuk Roma.

Empat menit kemudian, Roma nyaris menggandakan skor dari percobaan Aleksandar Kolarov. Tembakan keras kaki kirinya masih bisa ditepis oleh kiper Napoli, Alex Meret.

Baca Juga: Bournemouth Paksa Manchester United Berlutut di Vitality Stadium

Penalti!, Roma mendapatkan hadiah penalti setelah Video Assistant Referee (VAR) memastikan Callejon melakukan handball di kotak terlarang. Kolarov maju sebagai eksekutor, oh sayang, bola tendangannya masih bisa ditepis kiper. Skor tak berubah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI