Suara.com - Tiga laga sisa putaran keempat alias babak 16 besar Piala Liga Inggris 2019/2020 siap dihelat Kamis (31/10/2019) dini hari WIB nanti, sebagaimana lima tim telah melenggang ke perempatfinal usai melakoni laga-laga pada Rabu (30/10/2019) dini hari WIB tadi.
Yang menarik, bakal ada dua super big match yang tersaji dini hari nanti, dengan melibatkan empat tim besar dari Premier League.
Big match pertama adalah Liverpool kontra Arsenal di Anfield pada pukul 02.30 WIB, serta Chelsea yang akan menjamu Manchester United di Stamford Bridge pada pukul 03.00 WIB.
Well, meski 'hanya' akan bentrok di pentas Piala Liga Inggris, dan tim-tim sepertinya akan menurunkan pemain-pemain pelapis ataupun pemain muda, namun big match tetaplah big match.
Baca Juga: Lampard Super Yakin Chelsea Bisa Atasi Manchester United di Piala Liga
Sebagai informasi, Liverpool dan Arsenal sebelumnya telah bertemu musim ini di ajang Liga Inggris. Liverpool menang meyakinkan 3-1 atas Arsenal di Anfield pada 24 Agustus 2019 lalu, dengan Mohamed Salah mengemas brace untuk The Reds --julukan Liverpool saat itu.
Setali tiga uang, Chelsea juga sudah menjajal kekuatan Manchester United musim ini, yakni di laga pekan pembuka Liga Inggris 2019/2020.
Pada 11 Agustus 2019 lalu, Man United di luar dugaan menang besar di Old Trafford. The Red Devils --julukan Man United menang dengan skor mencolok 4-0 atas Chelsea, sebagaimana Marcus Rashford tampil gemilang dengan sumbangan dwigolnya.
Jadwal Piala Liga Inggris 2019/2020 (Putaran Keempat (Babak 16 Besar):
Kamis (31/10/2019)
Baca Juga: Hasil Piala Liga Inggris: Kalahkan Southampton 3-1, Manchester City Melaju
02.30 WIB - Liverpool vs Arsenal