Suara.com - Menjamu Southampton di babak 16 besar Carabao Cup 2019 atau Piala Liga Inggris, Manchester City berhasil melaju ke babak perempat final usai menang 3-1.
Bermain di Etihad Stadium, Rabu (30/10/2019) dini hari, tiga gol The Cityzens dicetak oleh Nocolas Otamendi di menit ke-20 serta dua gol Sergio Aguero di menit ke-38 dan 56. Sementara gol Southampton dicetak oleh Jack Stephens di menit ke-75.
Jalannya pertandingan
Mengawali babak pertama, Manchester City mendominasi penguasaan bola. Tak butuh waktu lama, Riyad Mahrez dua kali mengancam gawang Southampton.
Baca Juga: Jadwal Putaran Keempat Piala Liga Inggris Nanti Malam, Man City Pesta Gol?
Begitu juga sepakan keras melalui pemain muda City, Angelino dari luar kotak penalti usai memanfaatkan umpan tendangan sudut.
Memasuki menit ke-20, The Cityzen akhirnya unggul 1-0 lewat gol yang dicetak oleh Nicolas Otamendi usai memanfaatkan umpan dari Phil Foden.
Di menit ke-36, Sergio Aguero berhasil mencetak gol kedua City usai memanfaatkan umpan dari Kylie Walker. Skor 2-0 menutup jalannya babak pertama.
Pada menit ke-56 Sergio Aguero kembali mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari tembakan Bernardo Silva yang membentur kaki pemain bertahan Southampton, Aguero yang tak terkawal dengan mudah mengelabui kiper Soton dan gol!. Selisih melebar jadi 3-0 untuk City.
Tim tamu akhirnya sukses mencetak gol pertamanya di laga kali ini. Memanfaatkan umpan tendangan sudut Ward-Prowse, sundulan Stephens gagal dijangkau oleh Bravo pada menit ke-75.
Baca Juga: Dilucuti Leicester City 0-9, Para Pemain Southampton Donasikan Gaji
Sayang, gol tersebut menjadi gol terakhir di laga tersebut. Skor 3-1 tak berubah hingga pertandingan selesai. Manchester City pun melaju ke babak perempat final Carabao Cup 2019.
Susunan pemain
Manchester City: 1. Claudio Bravo; 2. Kyle Walker, 30. Nicolas Otamendi, 50. Eric Garcia, 12. Angelino; 20. Bernardo Silva, 69. Tommy Doyle, 47. Phil Foden; 26. Riyad Mahrez, 10. Sergio Aguero, 9. Gabriel Jesus.
Pelatih: Pep Guardiola.
Southampton: 1. Alex McCarthy; 43. Yan Valery, Jack Stephens, 35. Jan Bednarek, 38, Kevin Danso; 16. James Ward-Prowse, 14. Oriol Romeu, 23. Pierre-Emile Hojbjerg; 17. Stuart Armstrong, 19. Shane Long, 7. Sofiane Boufal.
Pelatih: Ralph Hasenhüttl
Hasil Piala Liga Inggris 2019/2020 Putaran Keempat (16 Besar), Rabu (30/10/2019) dini hari WIB:
Burton Albion 1-3 Leicester City
Everton 2-0 Watford
Crawley Town 1-3 Colchester
Manchester City 3-1 Southampton
Oxford United 1-1 Sunderland (Oxford menang adu penalti 4-2)