Exco dan Caketum PSSI Temui Menpora, Ada Apa ?

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 29 Oktober 2019 | 00:55 WIB
Exco dan Caketum PSSI Temui Menpora, Ada Apa ?
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Refrizal saat ditemui di Gedung Kemenpora, Kamis (24/10/2019). [Suara.com/Adie Prasetyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komite Eksekutif (Exco) PSSI Refrizal dan calon Ketua Umum PSSI 2019-2023 Vijaya Fitriyasa menemui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali di kantornya pada hari ini, Senin (28/10/2019) untuk membahas polemik kongres PSSI 2 November 2019.

"Kami meminta Menpora agar memfasilitasi pihak-pihak yang berseteru soal jadwal kongres. Saya inginnya semua pihak mengambil jalan tengah, ‘win-win solution’,” ujar Vijaya di Jakarta, Senin ( 28/10/2019) seperti dilansir Antara.

Jadwal kongres pemilihan Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2019-2023, yaitu ketua umum, dua wakil ketua umum serta 12 anggota exco, pada 2 November 2019 dipermasalahkan beberapa calon ketum PSSI, seperti Ketua DPD RI 2019-2024 La Nyalla Mattalitti.

Bakal calon Ketua Umum PSSI, Vijaya Fitriyasa. (ANTARA/HO/Tim Media Vijaya Fitriyasa)
Bakal calon Ketua Umum PSSI, Vijaya Fitriyasa. (ANTARA/HO/Tim Media Vijaya Fitriyasa)

Menurut La Nyalla, kongres itu bermasalah karena tidak sesuai dengan kesepakatan awal PSSI, AFC dan FIFA, yakni 25 Januari 2020. Dengan demikian pemilik suara (voter) yang terlibat pun voter hasil kompetisi 2019.

Baca Juga: Debut Langsung Hadapi Persija, Zalnando: Terima Kasih Coach

Jika berlangsung 2 November, Exco terbaru PSSI akan dipilih oleh 86 voter tahun 2018 yang terdiri dari 34 asosiasi provinsi (Asprov), 18 klub Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, Asosiasi Futsal dan Asosiasi Sepak Bola wanita.

Adapun PSSI bertahan untuk kongres tanggal 2 November karena menurut mereka jadwal itu sudah disetujui oleh FIFA dan sesuai Statuta 2019.

Menpora Zainudin Amali menyambangi Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, usai dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Rabu (23/10/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Menpora Zainudin Amali menyambangi Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, usai dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Rabu (23/10/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

"Masing-masing pihak seharusnya menahan diri dan menyampingkan ego masing-masing. Kita harus bicara untuk kepentingan nasional. Apalagi, saat ini ada momentum Piala Dunia U-20 di 2021 dan kita harus menyelamatkan itu. Jangan sampai gara-gara PSSI kisruh kita batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20,” kata Vijaya yang mengaku secara pribadi lebih memilih kongres pada 20 Januari 2020.

Sementara anggota Exco PSSI Refrizal mengaku bahwa kedatangannya ke kantor Menpora hanya sekadar mengobrol.

"Saya di PSSI ingin sepak bola kita berprestasi. Untuk itu, ya, kita harus ikuti negara maju seperti Jepang, Korea Selatan yang juga bekerja sama dengan pemerintah,” tutur Refrizal.

Baca Juga: Jacksen F Tiago Bersyukur Persipura Bisa Kalahkan Perseru Badak Lampung

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menegaskan kongres pemilihan Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2019-2023 pada tanggal 2 November 2019 sah dan legal karena didukung oleh FIFA dan sesuai Statuta PSSI tahun 2019.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI