Suara.com - Logo Piala Dunia U-20 2021 buatan PSSI baru-baru ini ramai menjadi pembicaraan di media sosial, khususnya Twitter. Sebab, font yang digunakan disebut-sebut belum izin kepada sang pembuat.
Sebelumnya diberitakan, Indonesia resmi terpilih sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 pada Kamis (25/10/2019). PSSI pun mengumumkan kabar bahagia itu sekaligus memamerkan logo event nanti.
Logo Piala Dunia U-21 2021 bisa dibilang keren dan kekinian. Kemudian, juga tidak melupakan budaya Indonesia dengan menggunakan font seperti aksara Jawa pada tulisan "Indonesia 2021".
Nah, font aksara Jawa yang dipakai PSSI tersebut ternyata belum izin dari sang pembuat, yakni Adien Gunarta. Font itu bernama Upakarti Font yang diunggah di forum online desain huruf yang bebas dipakai siapapun, Dafont.com.
Baca Juga: Catatan Miris di Balik Kemenangan Manchester United
Adien Gunarta pun kaget ketika font buatannya nampang di logo Piala Dunia U-20 2021 buatan PSSI. Terlebih yang memakainya adalah lembaga resmi Indonesia.
"Omg, mereka benar-benar membuatnya dengan Javanese Font saya," tulis Adien Gunarta di Twitter pribadinya.
"Nama fontasinya Upakarti (2015), ada dua ragam, yakni tegak dan miring. Bisa diunduh bebas di sini https://dafont.com/upakarti.font," tulisnya lagi.
Cuitan pria asal Probolinggo itu pun mendapat banyak reaksi netizen. Walau sebenarnya font itu memang bisa digunakan secara bebas, tidak sedikit yang kemudian mengkritik PSSI karena tidak mencantumkan kredit sang pembuat.
"F*** pssi. Mending kita apresiasi mas @bergunarta dan karyanya yang dipakai sebagai font World Cup U20 2021 Indonesia. Hats off! Kepsir!" tulis @tribunkultur_.
Baca Juga: Gol Penalti Martial Bawa Manchester United Tekuk Partizan Belgrade
"Jadi, ini Adien Gunarta @bergunarta, teman Dafont saya. Rupanya, font Upakarti-nya digunakan dalam logo FIFA U-20 World Cup Indonesia 2021, gratis. Meskipun ia tidak membutuhkan royalti dll, ia pantas mendapatkan penghargaan. Hormat. Begitulah warisan dibangun," tulis @ariqsy.
"Jangan heran mas. PT Liga aja ngambil dari shuterstock," tulis @deri_oncom.
"Apresiasi untuk kamu si pencipta font," tulis @aprilliaaw.