Link Live Streaming Liga 1 2019: PSS Sleman vs Persija Jakarta

Kamis, 24 Oktober 2019 | 18:09 WIB
Link Live Streaming Liga 1 2019: PSS Sleman vs Persija Jakarta
Para pemain PSS Sleman merayakan gol penyerang Yevhen Bokhashvili. (Suara.com/Irwan Febri Rialdi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSS Sleman siap menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-24 Liga 1 2019 yang akan dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (24/10/2019) malam ini pukul 18-30 WIB.

Laga ini menjadi kesempatan yang bagus bagi PSS untuk membalas kekalahan dari Persija di putaran pertama kompetisi. Pada awal Juli lalu, PSS kalah 0-1 dari Persija kala melawat ke Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Tentu bukan hal mustahil bagi PSS untuk mengalahkan Persija. Dengan dukungan penuh Sleman Fans yang sangat fanatik di Maguwoharjo, hal tersebut tentu bisa terwujud.

Apalagi, Tim Elang Jawa --julukan PSS-- sedang dalam kepercayaan diri tinggi. Yevhen Bokhashvili dan kawan-kawan belum terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir dan kini menempati posisi ketujuh klasemen sementara Liga 1 2019.

Baca Juga: Pelatih Persija Optimis Curi Poin di Kandang PSS Sleman

Meski demikian, akan menjadi kesalahan jika PSS menganggap remeh Persija, meski sang calon lawan kini tengah berada di papan bawah klasemen.

Bomber Persija Jakarta, Marko Simic tampil pada laga pekan ke-23 Liga 1 2019 kontra PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (20/10/2019) malam WIB. [Twitter resmi Persija]
Bomber Persija Jakarta, Marko Simic tampil pada laga pekan ke-23 Liga 1 2019 kontra PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (20/10/2019) malam WIB. [Twitter resmi Persija]

Pasalnya pada laga terakhirnya, sang juara bertahan Liga 1 itu sukses mengalahkan PSM Makassar dalam laga away dengan skor 1-0.

Laga PSS Sleman vs Persija Jakarta ini bisa Anda saksikan secara live di Indosiar serta live streaming dengan meng-klik tautan ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI