Prediksi Liga Champions : Galatasaray vs Real Madrid

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 22 Oktober 2019 | 13:10 WIB
Prediksi Liga Champions : Galatasaray vs Real Madrid
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane memberi instruksi pada anak asuhnya saat pertandingan melawan Real Valladolid. (GABRIEL BOUYS / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Prediksi Galatasaray vs Real Madrid matchday ketiga Liga Champions musim 2019/2020. Duel di Stadion Turk Telekom, Istanbul, Rabu (23/10/2019) dini hari WIB, dipastikan akan berlangsung seru karena keduanya membidik tiga poin pertama.

Real Madrid dan Galatasaray hingga matchday kedua sama sama baru meraih satu poin. Los Blancos masih belum meraih kemenangan dalam dua partai awal setelah disikat Paris Saint-Germain 3-0 dan ditahan imbang Club Brugge 2-2.

Alhasil, skuat besutan Zinedine Zidane saat ini bercokol di posisi buncit Grup A. Begitu juga dengan Galatasaray yang baru memiliki satu poin setelah ditahan imbang 0-0 Club Brugge dan takluk 0-1 dari Paris Saint-Germain.

Para pemain Real Madrid melakukan sesi latihan menjelang laga menghadapi Galatasaray di TT Ali Samiyen sport kompleks, Istanbul. Ozan KOSE / AFP
Para pemain Real Madrid melakukan sesi latihan menjelang laga menghadapi Galatasaray di TT Ali Samiyen sport kompleks, Istanbul. Ozan KOSE / AFP

Tentu saja kedua tim akan bertarung untuk meraih kemenangan saat duel di Istanbul. Namun sebagai pemegang rekor juara Liga Champions terbanyak, tekanan bagi Real Madrid untuk memenangkan pertandingan ini lebih besar.

Baca Juga: Kirim Delegasi ke Jakarta, FIFA Pantau Langsung Jalannya KLB PSSI 2019

Real Madrid pun mengusung target wajib saat bertandang ke markas Galatasaray. Meski demikian, Zidane masih harus sedikit memutar otak karena beberapa pemainnya cedera seperti Gareth Bale maupun Luka Modric.

Zidane kemungkinan akan memainkan formasi 4-4-2. Duet Karim Benzema dan Eden Hazard kemungkinan akan menjadi andalan Los Blancos di lini depan guna menghadapi Galatasaray.

Pemain Real Madrid Sergio Ramos [AFP]
Pemain Real Madrid Sergio Ramos [AFP]

Sang kapten, Sergio Ramos pun kembali menegaskan kemenangan menjadi harga mati. Sekaligus untuk mengurangi tekanan pada tim usai kalah dari Real Mallorca di La Liga Spanyol.

"Terlepas dari segala hal yang sudah terjadi dan yang sudah dikatakan, kami ingin menang. Itu adalah kata terbaik yang mendefinisikan klub agar keluar dari tekanan," ujarnya.

Sementara pelatih Galatasaray Fatih Terim, telah dipastikan tidak akan diperkuat bombernya Radamel Falcao. Terim kemungkinan akan menerapkan formasi 4-5-1 dengan mengandalkan Florin Andone.

Baca Juga: AC Milan Terpuruk, Ibrahimovic Salahkan Paolo Maldini

Real Madrid lebih diunggulkan dalam laga  ini. Namun Los Blancos akan menghadapi perlawanan yang ketat karena Galatasaray juga membidik tiga poin guna membuka peluang lolos ke babak berikutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI