Hasil PSIM vs Persis Solo Babak Pertama, Dua Tim Bermain Imbang 1-1.

Senin, 21 Oktober 2019 | 16:36 WIB
Hasil PSIM vs Persis Solo Babak Pertama, Dua Tim Bermain Imbang 1-1.
Pertandingan antara PSIM Yogyakarta melawan Persis Solo. [Suara.com/M Ilham Baktora]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSIM Yogyakarta menahan imbang Persis Solo dengan skor 1-1 di babak pertama pada laga terkahir putaran kedua Liga 2 2019 di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Senin (21/10/2019) sore WIB.

Hapidin mencetak gol untuk Persis solo pada menit ke-25. Sementara Laskar Mataram sukses menyamakan kedudukan lewat gol Cristian Gonzales di menit ke-38.


Jalannya pertandingan

Tensi pertandingan bertajuk Derbi Mataram ini sudah memanas sejak peluit pertama berbunyi. Meski saling jual beli serangan, Persis Solo tampil dibawah tekanan. Pasalnya suporter tuan rumah terus mengintimidasi Susanto dan kawan-kawan selama laga berjalan.

Baca Juga: Aji Santoso Mundur Sebagai Pelatih PSIM Yogyakarta

Pertandingan antara PSIM Yogyakarta melawan Persis Solo. [Suara.com/M Ilham Baktora]
Pertandingan antara PSIM Yogyakarta melawan Persis Solo. [Suara.com/M Ilham Baktora]

PSIM nyaris membobol gawang kawalan Sendri Johansah. Tendangan terukur yang dilepas Gelandang PSIM, Achmad Hisyam masih bisa ditepis dengan baik.

Tampil di bawah tekanan, laskar Sambernyawa bukan tanpa perlawanan. Berkali-kali membangun serangan ke pertahanan PSIM, tim besutan Salahudin masih gagal mencetak gol.

Tampil percaya diri dengan ribuan PSIM fans, Cristian Gonzales dan kawan-kawan memberi tekanan. Namun 24 menit pertandingan bergulir belum ada gol tercipta.

Hal yang ditunggu pun tiba. Kemelut yang terjadi di kotak penalti Laskar Mataram, berbuah gol. Hapidin sukses membobol gawang kawalan, Ivan Febrianto. Persis solo unggul 0-1.

Tak ingin tertinggal satu gol, Laskar Mataram membordir pertahanan Laskar Sambernyawa. Hal tersebut berbuah manis. Pada menit ke-38, Cristian Gonzales sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Baca Juga: Pelatih Sulut United Beberkan Kunci Permalukan PSIM Yogyakarta

Memanfaatkan sisa waktu babak pertama, PSIM terus memberi tekanan. Namun rapatnya pertahanan Persis Solo belum memberikan hasil.

REKOMENDASI

TERKINI