Bakal Lebih Meriah, MJFC Edisi Kesembilan Siap Digelar

Kamis, 17 Oktober 2019 | 14:26 WIB
Bakal Lebih Meriah, MJFC Edisi Kesembilan Siap Digelar
Jumpa pers McDonald's Junior Futsal Championship (MJFC) 2019 di Jakarta, Kamis (17/10/2019), yang dihadiri Caroline Kurniadjaja selaku Associate Director of Marketing McDonald's Indonesia (kedua dari kiri), serta mantan pemain Timnas Futsal Indonesia, Vennard Hutabarat (kanan). [suara.com / Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - McDonald's kembali menggelar turnamen futsal untul kesembilan kalinya. Turnamen bertajuk McDonald's Junior Futsal Championship (MJFC) siap kembali digulirkan mulai 20 Oktober hingga 17 November 2019.

Untuk diketahui, MJFC merupakan turnamen futsal untuk anak-anak Sekolah Dasar (SD). Tidak hanya bertanding, namun juga bakal ada pembekalan yang diberikan selama event ini berlangsung.

Tahun ini, MJFC kembali diadakan di Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Total sebanyak 192 tim akan berpartisipasi, yang terdiri dari Zona Barat 64 tim, Zona Timur 64 tim, Bandung 32 tim, serta Surabaya 32 tim.

Untuk turnamen edisi kesembilan ini, total peserta mencapai 2340 anak.

Baca Juga: Demi Piala Dunia U-20, Persebaya Terancam Pindah Kandang

Kick-off sekaligus babak penyisihan Wilayah Barat akan dilaksanakan pada Minggu (20/10/2019) di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan.

Babak penyisihan selanjutnya diselenggarakan pada Minggu (27/10/2019) di Spartan Futsal Arena, Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Sementara untuk Wilayah Bandung akan kembali digelar di Progresif Futsal Arena pada 3 November 2019, dan Wilayah Surabaya pada 10 November mendatang di Bhaskara Futsal.

Selanjutnya para juara wilayah akan berhadapan di babak grand final, yang akan berlangsung pada 17 November 2019 di Spartan Futsal Arena.

"Melalui kompetisi MJFC, kami berharap anak-anak indonesia dapat belajar bahwa untuk mendapatkan hal yang diinginkan, perlu usaha yang kuat serta harus selalu berusaha menjadi yang terbaik," ujar Caroline Kurniadjaja selaku Associate Director of Marketing McDonald's Indonesia di Jakarta, Kamis (17/10/2019).

Baca Juga: Allegri Mendekat ke Manchester United, Siap Bawa Emre Can dan Mandzukic

"McDonald's ingin turut serta menjadi bagian penting dari para generasi muda yang sudah dibekali dengan nilai-nilai dan mental juara, yang kelak akan membantu perkembangan anak Indonesia," tuturnya.

Turnamen untuk anak-anak SD ini ternyata mendapat dukungan penuh dari mantan pemain Timnas Futsal Indonesia Vennard Hutabarat. Pria yang juga pernah bermain untuk Persija Jakarta ini mengakui jika turnamen MJFC terus meningkat dari tahun ke tahun.

"Saya ikut MJFC kurang lebih tujuh tahun. Perkembangannya luar biasa, ini sangat bagus bisa gelar turnamen dari tingkat SD. Perkembangannya jadi sangat luar biasa, antusiasnya besar sekali," kata Vennard. 

"Saya pikir kesempatan yang bagus ini bisa dimaksimalkan untuk tumbuh kembang bagi anak-anak. Bagaimana mereka bisa kerja sama satu sama lain, terima kekalahan, terus kalau menang dan juara jangan sombong," sambungnya.

Nantinya, tim juara akan mendapatkan scholarship bersama Vennard Hutabarat, dan juga berkesempatan menjalani coaching clinic dengan dua penggawa Timnas Futsal Indonesia, yakni Ismail dan Teguh Limas Sarendra.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI