Persija Ditumbangkan Semen Padang, Tavares: Harus Ada Solusi

Rabu, 16 Oktober 2019 | 20:21 WIB
Persija Ditumbangkan Semen Padang, Tavares: Harus Ada Solusi
Pesepak bola Semen Padang FC Vendry Mofu (kedua kiri) mendapat sambutan hangat dari rekannya usai menyarangkan bola ke gawang Persija Jakarta di menit ke-57 pada laga tunda pekan ke-10 Liga 1 2019 Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019). Pada laga tersebut Semen Padang FC menang atas Persija Jakarta dengan skor akhir 2-1. ANTARA FOTO/Suwandy/foc.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Edson Tavares buka suara terkait kekalahan tim besutannya di laga tunda pekan ke-10. Sebagaimana diketahui, Edson Tavares merupakan pelatih baru di Persija. Ia didatangkan untuk menggantikan Julio Banuelos yang dipecat oleh manajemen Persija.

Laga kontra Semen Padang di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (16/10/2019), pun merupakan laga debut Tavares bersama Persija. Sayang di laga debutnya tersebut, Persija kalah 1-2.

Tavares mengatakan mental pemain tidak memengaruhi penampilan Persija karena sejatinya Macan Kemayoran tampil bagus saat menghadapi Semen Padang. Hanya saja ia menilai pemain Persija sedikit santai dalam laga tersebut.

"Saya tidak tahu kalau ada masalah di mental pemain. Musim lalu mereka juara, tapi mungkin mereka (Persija) mulai musim ini dengan santai dan berpikir mereka bisa juara lagi musim ini," kata Tavares di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (16/10/2019).

"Tapi sepak bola tidak seperti itu. Sepak bola itu harus fokus di setiap laga dan kondisi fisik juga taktik. Saya tidak tahu kalau ada masalahnya di mental. Tapi akan jadi masalah ke mental kalau situasinya terus seperti ini," katanya.

Pesepak bola Persija Jakarta Ramdani Lestaluhu (kanan) berebut bola dengan Pesepak bola Semen Padang FC Vanderley (bawah) pada lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabahaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019). Babak pertama berakhir 1-0 untuk Persija Jakarta. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/foc.
Pesepak bola Persija Jakarta Ramdani Lestaluhu (kanan) berebut bola dengan Pesepak bola Semen Padang FC Vanderley (bawah) pada lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabahaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019). Babak pertama berakhir 1-0 untuk Persija Jakarta. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/foc.

Tampil bagus namun gagal meraih poin, Tavares menilai jika timnya harus kerja keras. Pemain, pelatih dan staf pelatih harus bekerja sama untuk mencari jalan keluar dari masalah ini.

"Yang bisa menyelesaikan masalah ini ya pemain dan staf. Kami harus bersama-sama mencari solusinya. Hari ini kami tidak main buruk," ujarnya.

"Akan menjadi masalah tadi kalau kami bermain buruk dan kalah. Tapi itu tidak terjadi hari ini. Oleh karena itu, secepatnya kami semua harus bisa menemukan solusi," pungkasnya.

Baca Juga: Kirim Persija ke Zona Degradasi, Almeida Ungkap Rahasia Dapur Semen Padang

Dikalahkan Semen Padang, Persija yang sebelumnya berada di posisi 14 turun ke posisi 16 atau posisi teratas zona merah. Sedangkan Semen Padang yang kini mengantongi 22 poin beranjak dari dasar klasemen ke posisi 13 klasemen sementara Liga 1 2019.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
10 Mobil Bekas Harga Rp50 Jutaan: Spesifikasi dan Perkiraan Pajaknya
10 Mobil Bekas Harga Rp50 Jutaan: Spesifikasi dan Perkiraan Pajaknya
Paula Verhoeven Dinyatakan Terbukti Selingkuh, Kuasa Hukum: Itu Tidak Ada di Putusan Cerai
Paula Verhoeven Dinyatakan Terbukti Selingkuh, Kuasa Hukum: Itu Tidak Ada di Putusan Cerai
7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
Pria Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven Ternyata Tamu Baim Wong yang Sengaja Diizinkan Menginap
Pria Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven Ternyata Tamu Baim Wong yang Sengaja Diizinkan Menginap

TERKINI