Suara.com - Mantan striker Timnas Vietnam, Van Sy Hung, terkejut dengan kekalahan Timnas Indonesia 1-3 atas Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion I Wayan Dipta, Selasa (15/10/2019).
Bukan menyoal skor akhir, melainkan permainan Timnas Indonesia yang begitu buruk. Bahkan, Van Sy Hung menyebut Yanto Basna dan kolega bermain seperti tim amatir karena tidak berpola.
Van Sy Hung pun turut membandingkan Timnas Indonesia yang sekarang dan dulu. Menurutnya, skuat Garuda di masa lalu selalu tampil dengan semangat tinggi dan fisik yang bagus. Namun, hal itu tidak terlihat di tim yang sekarang.
"Saya terkejut dengan Indonesia, mereka bermain seperti pemain amatir. Dulu, Indonesia adalah tim yang bersemangat dan kaya akan kekuatan fisik. Tetapi hari ini mereka lemah," kata Van Sy Hung, dikutip dari Zing.vn.
Baca Juga: Manchester United Capai Kesepakatan Personal dengan Mario Mandzukic
"Para pemain Indonesia lambat, tidak bisa mengontrol bola. Mereka hanya mengoper bola, tetapi mutasinya tidak tinggi. Ketika bertahan, para pemain Indonesia terlihat bingung karena kurangnya konektivitas antar lini," lanjutnya.
"Pertandingan tersebut mencerminkan kemampuan para pemain Indonesia saat ini," tegas striker Timnas Vietnam periode 1997-1999 itu.
Terkejutnya Van Sy Hung terhadap permainan Timnas Indonesia bisa dimaklumi. Sebab, sejarah memang menuliskan bahwa skuat Garuda selalu lebih superior dari Vietnam.
Bahkan, sebelum pertandingan semalam, Vietnam tidak pernah meraih kemenangan di kandang Indonesia dalam pertandingan resmi selama 28 tahun silam atau sejak 1991.
Baca Juga: Jelang Hadapi Manchester United, Liverpool Bisa Berbahagia Karena Ini