Persija Putri Berharap Suporter Dukung Mereka Bukan Hanya Karena Ini

Selasa, 15 Oktober 2019 | 04:15 WIB
Persija Putri Berharap Suporter Dukung Mereka Bukan Hanya Karena Ini
Pemain Persija Putri Anggita Oktaviani saat ditemui di kawasan Pulomas, Jakarta, Senin (14/10/2019)(Adie Prasetyo Nugraha/suara.com).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Murid SMA 108 Jakarta ini mengaku masih banyak suporter yang memberikan dukungan padanya hanya karena sebatas kecantikan keseksian semata. Ia tidak ingin hal itu terjadi karena sepak bola juga bisa dimainkan oleh wanita.

"Banyak suporter anggap pemain itu cantik, seksi, sebenarnya itu tidak boleh. Soalnya cewek juga bisa main bola, jadi jangan dianggap seksi dan cantiknya. Semuanya bisa main bola," kata Vinny saat ditemui di kawasan Pulomas, Jakarta, Senin (14/10/2019).

"Harusnya dukung dengan pandangan baik jangan karena dia cantik dan seksi. Jadi dukung karena skillnya bagus dan mentalnya juga bagus," jelasnya.

Hal yang sama juga disampaikan Anggita Oktaviani. Bek kiri Persija Putri ini berharap tidak ada lagi yang mendukung lantaran kemolekan tubuh semata.

Baca Juga: Asap Tak Surutkan Sriwijaya FC Latihan Jelang Laga Terakhir

"Dukung itu cara bermain bolanya saja, kalau fisik itu tidak usah, lah ya. Jadi kalau mau dukung lebih ke cara bermain bola kami saja," ujar Anggita.

Liga 1 Putri telah menyelesaikan sesi pertama. Di mana Persija Putri memimpin klasemen sementara Grup A dengan poin 10.

Jumlah tersebut setelah Persija mengalahkan PSS Sleman, PSIS Semarang, dan Persib Bandung serta hasil imbang kontra Tira-Persikabo.

Di Grup B, Persipura Jayapura jadi pemimpin sementara. Mereka mendapatkan 12 poin setelah mengalahkan Arema FC, Bali United, Persebaya Surabaya, dan PSM Makassar.

Sementara itu, seri kedua Liga 1 Putri akan berlangsung pada 19-25 Oktober 2019 mendatang.

Baca Juga: Dapat Izin, Persija Jakarta Jamu Semen Padang di Stadion Patriot

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI