Soal Taktik Timnas Indonesia Menghadapi Vietnam, Ini Komentar McMenemy

Senin, 14 Oktober 2019 | 10:27 WIB
Soal Taktik Timnas Indonesia Menghadapi Vietnam, Ini Komentar McMenemy
Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy cukup percaya diri jelang timnya menjamu Vietnam dalam laga matchday 4 Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Seperti diketahui, Timnas Senior Indonesia akan menjajal kekuatan Vietnam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (15/10/2019) malam WIB. 

McMenemy sendiri sesumbar sudah punya taktik maupun strategi agar timnya bisa mengalahkan Vietnam pada laga nanti.

Meski demikian, pelatih berusia 41 tahun itu enggan membeberkan ihwal kiatnya tersebut, termasuk juga pemilihan pemain untuk partai kontra Vietnam besok malam. 

Baca Juga: McMenemy: Timnas Indonesia Jangan Terlena Rekor Bagus Lawan Vietnam

"Soal taktik dan strategi (melawan Vietnam), tentu saya sudah punya. Tapi, saya tidak mau bicara tentang strategi tim sebelum pertandingan. Jadi, kita lihat saja nanti," celoteh McMenemy dilansir dari media PSSI. 

McMenemy juga sesumbar bahwa Hansamu Yama dan kawan-kawan dalam kepercayaan diri tinggi jelang melawan Vietnam. Para pemain diakuinya ingin bangkit setelah menelan kekalahan di tiga laga awal Grup G.

"Pemain sudah punya motivasi, sudah senyum, sudah bahagia. Tentu kami akan bekerja keras bersama-sama lawan Vietnam. Mereka ingin bangit," tutur pelatih berpaspor Skotlandia itu.

Di tiga laga awal Grup G, Timnas Indonesia memang selalu jadi pesakitan. Skuat Garuda takluk dari Malaysia 2-3 serta 0-3 dari Thailand saat menggelar laga kandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Teranyar, Timnas Indonesia dicukur Uni Emirat Arab 0-5 saat melawat ke Al Maktoum Stadium, Dubai, tengah pekan lalu.

Baca Juga: 5 Berita Hits: Jelang Indonesia vs Vietnam, Hasil Kualifikasi Piala Eropa

Tentunya, tiga hasil minor tersebut bisa saja menghancurkan mental para penggawa Timnas Indonesia. Namun demikian, McMenemy rupanya tidak khawatir. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI