Berkat Mohamed Salah, Pria di Inggris Ini Mantap Jadi Mualaf

Jum'at, 04 Oktober 2019 | 13:25 WIB
Berkat Mohamed Salah, Pria di Inggris Ini Mantap Jadi Mualaf
Pemain Liverpool Mohamed Salah rayakan golnya ke gawang Brighton & Hove Albion dalam pertandingan yang berlangsung di American Express Community Stadium, Sabtu (12/1/2019) [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang Liverpool asal Mesir, Mohamed Salah, kembali menjadi sosok panutan di luar lapangan. Terbaru, ia membuat seorang fans klub Nottingham Forest, Ben Bird, mantap menjadi mualaf.

Ben Bird mengaku memeluk agama Islam karena terinspirasi oleh Mohamed Salah. Semua itu berawal dari tugas disertasi tentang pengaruh penyerang Timnas Mesir itu terhadap Islamphobia di media dan bidang politik.

Namun, ketertarikan Ben Bird tidak berhenti di tugas akhir. Ia ternyata terus tertarik terhadap Islam dengan mengamai kepribadian Mohamed Salah.

Terutama saat mantan pemain Chelsea itu bersedia turun dari mobil demi memenuhi keinginan fans yang patah hidung pada Agustus lalu. Aksi itu membuat dirinya tersentuh.

Baca Juga: Visa Belum Selesai, 3 Penggawa Timnas Indonesia Belum Terbang ke Dubai

Ben Bird, seorang mualaf karena Mohamed Salah. (The Guardian).
Ben Bird, seorang mualaf karena Mohamed Salah. (The Guardian).

"Dia berpose untuk berfoto dengan seorang penggemar Liverpool yang menderita patah hidung mengejarnya. Saya tahu beberapa pemain sepak bola lain akan melakukan itu, tetapi Anda mengharapkannya sekarang dari Salah," kata Ben Bird, dikutip dari The Guardian.

"Salah benar dan sejujurnya mengilhami saya. Saya pemegang tiket musiman Nottingham Forest, saya bisa menjadi diri saya sendiri karena saya membuat pernyataan sebagai seorang Muslim," imbuhnya.

"Saya adalah diri saya sendiri dan itu yang saya pelajari dari Mohamed Salah. Saya ingin bertemu dengannya, hanya untuk berjabat tangan dan mengatakan 'Shukran'," tutur pemegang gelar studi Timur Tengah University of Leeds itu.

Ben Bird turut bercerita bahwa dulunya dia termasuk Islamphobia. Kini, ia merasa malu karena umat Islam tidak seperti apa yang dirinya bayangkan sebelumnya.

"Saya malu mengatakan ini, tetapi pendapat saya tentang Islam dulu adalah bahwa agama, budaya, dan orang-orang terbelakang; bahwa mereka tidak berintegrasi dan ingin mengambil alih," ujar fans Nottingham Forest itu.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tiba di Uni Emirat Arab, Zulfiandi: Tak Ada Kendala

"Saya selalu memandang orang-orang Muslim seperti gajah di ruangan itu. Saya memiliki kebencian terhadap Muslim," tuturnya menambahkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI