AZ Alkmaar Vs Manchester United, Wakil Eredivisie Diunggulkan Atas MU

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 03 Oktober 2019 | 16:49 WIB
AZ Alkmaar Vs Manchester United, Wakil Eredivisie Diunggulkan Atas MU
Pemain Manchester United rayakang gol Mason ke gawang FC Astana di laga Grup L Liga Europa [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manchester United sukses melewati pertandingan pertamanya di Grup L Liga Europa dengan kemenangan. Meski susah payah menundukkan FC Astana, United berhasil mengantongi tiga poin.

Kamis (3/10/2019) malam, Manchester United akan kembali melakoni laga kedua di fase Grup. Kali ini, mereka akan menghadapi wakil Belanda AZ Alkmaar di laga tandang.

Seperti halnya Astana, United juga belum pernah berhadapan dengan AZ Alkmaar di kompetisi Eropa sebelumnya. Artinya, laga malam ini di Cars Jeans Stadion akan menjadi pertemuan pertama keduanya di kompetisi Eropa.

Menghadapi AZ, United hanya bermodalkan dua hasil imbang di kancah domestik. Sementara AZ menjamu Setan Merah dengan hasil positif di lima pertandingan terakhirnya.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Europa Nanti Malam, Manchester United Away ke Belanda

Baru mencetak tujuh gol dari delapan pertandingan di semua kompetisi, lini depan Setan Merah bisa dibilang pudul. Performa United yang tak juga membaik seakan menegaskan jika tim besutan Ole Gunnar Solskjaer tidak diunggulkan dalam laga ini.

Para pemain Manchester United saat melakoni babak adu penalti pada laga Piala Liga Inggris 2019/2020 kontra Rochdale di Old Trafford, Kamis (26/9/2019) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]
Para pemain Manchester United saat melakoni babak adu penalti pada laga Piala Liga Inggris 2019/2020 kontra Rochdale di Old Trafford, Kamis (26/9/2019) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]

AZ yang namanya jarang terdengar di kompetisi Eropa justru lebih diunggulkan dalam pertandingan ini. Tidak terkalahkan di lima pertandingan terakhir, AZ saat ini juga menghuni posisi tiga besar kompetisi kasta tertinggi Belanda, Eredivisie.

Berbeda dengan MU yang minim gol, AZ cukup subur di kancah domestik. Salah satu penyerangnya, Oussama Idrissi saat ini tercatat sebagai pemain tersubur di Eredivisie dengan enam gol.

Selain Idrissi, United juga wajib mewaspadai Myron Boadu yang sudah mencatatkan lima gol dan enam assist dari enam penampilannya bersama AZ di semua kompetisi musim ini.

Perkiraan Susunan Pemain
AZ Alkmaar (4-2-3-1): Bizot; Wijndal, Wuytens, Vlaar, Sugawara; Koopmeiners, Midtsjo; Idrissi, de Wit, Stengs; Boadu.
Pelatih: Arne Slot.

Baca Juga: Jelang Hadapi AZ Alkmaar, Ini Hal yang Perlu Diwaspadai Manchester United

Manchester United (4-2-3-1): Romero; Rojo, Jones, Tuanzebe, Young; Fred, Matic; Chong, Lingard, Mata; Greenwood.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI