Buat Liverpool Kocar-kacir, Erling Haaland: Salzburg Bukan Tim Sembarangan!

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 03 Oktober 2019 | 08:45 WIB
Buat Liverpool Kocar-kacir, Erling Haaland: Salzburg Bukan Tim Sembarangan!
Penyerang RB Salzburg, Erling Haaland melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam laga Liga Champions 2019/2020 di Anfield, Kamis (3/10/2019) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Liverpool kontra juara Austria, RB Salzburg pada matchday 2 Grup E Liga Champions 2019/2020, Kamis (3/10/2019) dini hari WIB tadi menghadirkan sebuah tontonan yang menarik dan sangat menghibur.

Ya, hujan gol mewarnai laga super seru nan sengit yang dihelat di markas Liverpool, Anfield tersebut.

Sempat unggul 3-0, tuan rumah Liverpool kemudian seperti meremehkan lawan dan lengah dalam bertahan. Salzburg berhasil bangkit dan menyamakan skor jadi 3-3 saat laga berjalan setengah jam!

Namun, pada akhirnya Liverpool berhasil lolos dari lubang jarum dan mengamankan kemenangan dengan skor 4-3, usai mencetak gol penentu via Mohamed Salah pada menit ke-69 yang menjadi gol pamungkas di partai ini.

Baca Juga: Hujan Gol di Anfield, Berikut Hasil Lengkap Liga Champions Dini Hari Tadi

Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan) merayakan golnya ke gawang RB Salzburg dalam laga Liga Champions 2019/2020 di Anfield, Kamis (3/10/2019) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan) merayakan golnya ke gawang RB Salzburg dalam laga Liga Champions 2019/2020 di Anfield, Kamis (3/10/2019) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]

Well, meskipun kalah, Salzburg dengan pemain-pemain muda penuh talentanya berhasil membuat Liverpool --yang notabene merupakan juara bertahan Liga Champions-- kocar-kacir hampir di sepanjang laga.

Dengan penyerang muda Korea Selatan Hwang Hee-chan, talenta besar Zambia Patson Daka, winger menjanjikan Jepang Takumi Minamino, serta wonderkid Norwegia yang turun dari bangku cadangan, Erling Braut Haaland, Salzburg sukses membuat publik Anfield deg-degan.

Permainan menyerang nan atraktif konstan diperagakan tim juara Austria asuhan pelatih Jesse Marsch tersebut, dengan tiga gol menjadi reward-nya.

Sayang, pada akhirnya Salzburg harus pulang dengan tangan hampa dari lawatan ke Merseyside kali ini.

Pasca laga, Erling Haaland sesumbar bahwa penampilan ciamik Salzburg melawan Liverpool ini menjadi bukti bahwa timnya bukanlah tim kacangan!

Baca Juga: 5 Berita Hits: Spiderwan Siap Jaga Gawang Timnas, Suarez Mimpi Buruk Inter

Haaland sendiri --yang mencetak hat-trick saat Salzburg menghabisi wakil Belgia RC Genk 6-2 pada laga matchday 1 Grup E dua pekan lalu-- terpaksa tak jadi starter melawan Liverpool lantaran tidak 100 persen fit pasca terserang penyakit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI