Perihal Cara Angkat Performa Persija, Edson Tavares: Itu Rahasia!

Senin, 30 September 2019 | 12:25 WIB
Perihal Cara Angkat Performa Persija, Edson Tavares: Itu Rahasia!
Pelatih baru Persija Jakarta, Edson Tavares. (Antaranews/ Michael Siahaan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih tetap Persija Jakarta yang baru, Edson Tavares sesumbar bahwa dirinya sudah memiliki cara agar membuat timnya bangkit dari keterpurukan.

Meski demikian, pelatih kawakan berdarah Brasil itu lebih memilih untuk merahasiakan caranya tersebut. 

Seperti diketahui, Tavares resmi diperkenalkan oleh Persija sebagai pelatih baru pada Minggu (29/9/2019).

Juru taktik berusia 63 tahun tersebut mengisi kekosongan jabatan pelatih kepala Persija setelah didepaknya Julio Banuelos belum lama ini.

Baca Juga: Jadi Pelatih Ketiga di Musim Ini, Tavares Paham Konsekuensi Tangani Persija

Tavares pun mengaku sudah tahu apa yang harus dilakukannya di Persija.

Meski demikian, eks pelatih Porto Alegre dan Timnas Vietnam itu enggan membeberkannya, dengan alasan agar lawan-lawan Persija di Liga 1 2019 tidak mengetahuinya. 

"Kalau saya kasih tahu (cara bangkitkan Persija), nanti lawan bisa membacanya. Saya sudah tahu caranya, namun itu rahasia," sesumbar Tavares saat ditemui di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma.

Lebih lanjut, hal utama yang disoroti Tavares saat ini adalah mental bermain Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan. Baginya, masalah mental perlu diasah lagi agar Persija bisa mantap menatap laga-laga selanjutnya di Liga 1 2019. 

"Yang penting saat ini itu adalah mengembalikan mental pemain. Ini agar mereka lebih segar dan tampil rileks," tutur Tavares.

Baca Juga: 5 Berita Hits: Hasil dan Klasemen Liga-liga Eropa, Persija Dapuk Pelatih

Tavares sendiri dikontrak oleh manajemen Persija cuma sampai akhir musim Liga 1 2019. Namun, ada opsi perpanjangan jika sang pelatih bisa membuat Persija jauh lebih baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI