Madura United Menang Tipis, Pelatih: Akan Kita Tingkatkan

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 25 September 2019 | 03:00 WIB
Madura United Menang Tipis, Pelatih: Akan Kita Tingkatkan
Madura United FC melawan Persela Lamongan di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Selasa (24/9/2019) malam. (Abd Aziz)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga poin berhasil diraih Madura United di pekan ke-20 Liga 1 2019. Menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (24/9/2019), tim berjuluk Laskar Sape Kerrap menang tipis 2-1.

Dua gol Madura United dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Alberto Goncalves di menit 29 dan Aleksandar Rakic di menit 79. Sedangkan satu-satunya gol balasan Persela dicetak oleh Rafinha di menit 90+1.

Menanggapi kemenangan tersebut, pelatih Madura United Rasiman mengaku puas dengan performa para pemainnya.

"Kemenangan ini menunjukkan bahwa Madura sudah cenderung positif, dan akan terus kita tingkatkan untuk lebih lagi," kata Pelatih Madura United FC Rasiman usai pertandingan.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2019, Selasa 24 September dan Klasemen Sementara

Sementara pelatih Persela Lamongan Nilmaizar mengakui keunggulan tim tuan rumah di pertandingan tersebut.

"Selamat untuk Madura United. Yang jelas, permainan kali ini akan menjadi evaluasi kami juga, untuk memperbaiki posisi Persela yang saat ini berada di papan bawah," kata Nilmaizar seperti dikutip Antara.

Dengan kemenangan ini, Madura United bertahan di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi 34 poin dari 20 pertandingan. Sementara Persela Lamongan belum mampu beranjak dari posisi 15 dengan raihan 19 poin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI