Daftar Tim Terbaik FIFA FIFPro 2019, Ada Empat Pemain Debutan

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Selasa, 24 September 2019 | 08:11 WIB
Daftar Tim Terbaik FIFA FIFPro 2019, Ada Empat Pemain Debutan
Tim Terbaik FIFA FIFPro 2019. (MARCO BERTORELLO / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengumuman Tim Terbaik FIFA FIFPro 2019 telah dilakukan. Uniknya, ada empat pemain baru dalam daftar tersebut, tiga di antaranya berasal dari Belanda.

Pemilihan tim terbaik itu bertepatan dengan seremoni penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2019. Acara tersebut berlangsung di Teatro Alla Scala, Milan, Selasa (24/9/2019) dini hari WIB.

Kiper Liverpool, Alisson Becker, yang juga terpilih sebagai Kiper Terbaik FIFA 2019, masuk untuk mengisi pos penjang gawang. Ini merupakan kesempatan pertama bagi pria asal Brasil itu.

Selain Alisson, tiga pemainnya lainnya adalah Virgil van Dijk, Frenkie de Jong, dan Matthijs de Ligt. Untuk De Jong dan De Ligt, yang musim lalu masih berseragam Ajax, merupakan pemain pertama yang berasal dari luar lima liga top Eropa.

Baca Juga: Kalahkan Messi, Tendangan Salto Striker 18 Tahun Ini Raih Puskas Award 2019

Kemudian ada nama tri Real Madrid, Sergio Ramos, Marcelo, dan Luka Modric, yang masuk dalam daftar Tim Terbaik FIFA FIFPro 2019. Lantas disusul Eden Hazard yang musim lalu masih membela Chelsea.

Di sektor penyerang diisi oleh bintang Juventus, Cristiano Ronaldo dan kapten Barcelona, Lionel Messi. Yang cukup mengejutkan, striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe mengisi satu slot terakhir di lini depan.

Berikut daftar pemain yang masuk daftar Tim Terbaik FIFA FIFPro 2019.

Kiper: Alisson (Brasil, Liverpool)

Bek: Virgil van Dijk (Belanda, Liverpool), Matthijs de Ligt (Belanda, Ajax/Juventus), Marcelo (Brasil, Real Madrid), Sergio Ramos (Spanyol, Real Madrid)

Baca Juga: Lionel Messi Raih Pemain Terbaik FIFA 2019

Gelandang: Eden Hazard (Belgia, Chelsea/Real Madrid), Frenkie de Jong (Belanda, Ajax/Barcelona), Luka Modrid (Kroasia, Real Madrid)

Penyerang: Kylian Mbappe (Prancis, PSG), Lionel Messi (Argentina, Barcelona), Cristiano Ronaldo (Portugal, Juventus)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI