Suara.com - Timnas Indonesia U-16 berhasil meraih kemenangan telak 15-1 saat berhadapan dengan Kepulauan Mariana Utara di ajang Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.
Pada pertandingan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (18/9/2019), Marselino Ferdinan membuat lima gol dan Ahmad Athallah Araihan membuat empat gol.
Gol Timnas Indonesia U-16 lainnya disumbangkan oleh Adity Daffa, Ruy Arianto dengan dua gol, Wahyu Pratama juga dua gol dan Mikael Tata menit 88.
Sementara satu-satu gol dari Kepulauan Mariana Utara dicetak oleh Jim Kurt Maniago menjelang akhir babak pertama laga tersebut.
Baca Juga: Bima Sakti Sempat Marah Meski Timnas Indonesia U-16 Pesta Gol, Kenapa?
Namun, mungkin nama Kepulauan Mariana Utara yang menjadi lumbung gol bagi Timnas Indonesia ini masih cukup asing di telinga masyarakat Indonesia.
Negara dengan nama resmi Commonwealth of the Nothern Mariana Island ini memang lebih sering disebut Nothern Marianas adalah sebuah persemakmuran milik Amerika Serikat (AS).
Seperti dilansir wikipedia dan Visit the USA, negara ini berada di Samudra Pasifik Barat dan terdiri dari 15 pulau yang terletak di antara Hawaii dan Filipina.
Kepulauan Mariana Utara terletak di Samudra Pasifik di utara Mikronesia. Pulau Saipan, Tinian, dan Rota, adalah tiga pulau yang sudah berkembang.
Berdasarkan data bank dunia tahun 2016 negara ini hanya dihuni sekitar 55.023 orang. Sementara pendapatan terbesar Northen Marianas adalah dari sektor pariwisata.
Baca Juga: Dilibas Timnas Indonesia U-16, Pelatih Mariana Utara Justru Berterima Kasih
Sedangkan sepak bola, bukan merupakan olahraga favorit masyarakat Kepulauan Mariana Utara. Asosiasi Sepak Bola Kepulauan Mariana Utara (NMIFA) didirikan tahun 2005.
Meski berada di wilayah yang sebenarnya masuk ke zona Oceania, Kepulauan Mariana Utara justru memilih untuk bergabung ke Asia atau AFC (Asian Football Federation).
Di level sepak bola Timnas U-16, kekalahan 1-15 atas Timnas Indonesia U-16 ternyata bukanlah rekor kekalahan terbesar yang dialami oleh Kepulauan Mariana Utara.
Pada babak Kualifikasi Piala Asia U-16 2018, Kepulauan Mariana Utara bertemu Indonesia di matchday pertama Grup G yang berlangsung di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand pada 16 September 2017.
Saat itu, Kepulauan Mariana Utara dibantai Timnas Indonesia U-16 dengan skor 18-0. Sutan Zico menjadi bintang kemenangan Timnas Indonesia U-16 saat itu setelah mencetak lima gol.