Suara.com - Duel seru sudah akan tersaji di matchday pertama Grup A Liga Champions saat Paris Saint-Germain (PSG) menjamu tim raksasa Spanyol Real Madrid di Parc des Princes, Kamis (19/9/2019) dini hari WIB.
Paris Saint-Germain tentunya berharap bisa mengawali kiprah di kompetisi terbaik Eropa ini dengan tampil impresif dan meraih poin di depan para pendukungnya.
Meski ini baru laga fase grup namun hasil tiga poin akan menjadi modal yang cukup baik bagi PSG guna memulai perjuangan di ajang Liga Champions musim 2019/2020 ini.
Meski demikian, Thomas Tuchel harus berpikir keras untuk meracik skuat yang dimilikinya setelah dia dipastikan tidak bisa memainkan beberapa pemain andalannya.
Baca Juga: Hasil Lengkap Matchday 1 Liga Champions, Rabu 18 September
Neymar dipastikan absen karena masih harus menjalani hukuman dari UEFA. Sementara Edinson Cavani dan Kylian Mbappé tidak bisa dimainkan karena dibekap cedera.
Namun, Thomas Tuchel masih memiliki pilihan di lini depannya setelah mereka memboyong Mauro Icardi dari Inter Milan dan juga ada Eric Maxim Choupo-Motin yang tampil apik di musim.
Thomas Tuchel siap memainkan formasi menyerang 4-3-3. Icardi tampaknya berpeluang dimainkan sebagai starter bersama Pablo Sarabia dan Angel Di Maria sebagai trisula di lini depan PSG.
Pelatih PSG ini pun tahu bahwa ini baru pertandingan fase grup namun Tuchel tetap ingin skuatnya bermain agresif guna mengamankan di laga pembuka ini.
"Pertandingan ini tidak akan menentukan segalanya. Saya ingin kami memainkan permainan kami, secara agresif dan bermain untuk menang," kata Tuchel seperti dilansir situs resmi UEFA.
Baca Juga: Napoli Hadirkan Kekalahan Perdana untuk Liverpool di Musim Ini
"Kami telah menempatkan musim lalu di belakang kami dan kami melihat ke depan. Kami telah membuat perubahan, ada pemain baru dan kami telah mendapatkan pengalaman," ujarnya.