Suara.com - Bek Liverpool, Trent Alexanxder-Arnold tak ingin mengulangi kekalahan yang sama saat dijamu Napoli pada gelaran Liga Champions musim lalu. Meski kalah tipis 1-0 atas tuan rumah, Alexander-Arnold bakal mewaspadai Lorenzo Insigne yang cukup merepotkan lini bertahan The Reds.
Liverpool kembali akan bertamu ke markas Napoli pada laga perdana Liga Champions 2019/20 di Stadion San Paolo, Italia, Rabu (18/9/2019) dini hari WIB.
Tren Alexander-Arnold menyebut jika penyerang Napoli, Lorenzo Insigne cukup memberi dampak yang besar di lini pertahanan Liverpool. Menurutnya, penyerang 28 tahun itu tak jauh berbeda dengan Eden Hazard saat membela Chelsea di musim lalu.
"Sejujurnya dia adalah pemain yang bagus. Dia salah seorang pemain yang membantu mereka (Napoli) bertanding di lapangan, memahami bagaimana seharusnya tim bermain, berani melakukan serangan yang mengejutkan, dan juga bisa menahan bola dengan baik," ujarnya dikutip dari Sportskeeda.
Baca Juga: Fernando Llorente: Napoli Harus Tampil Sempurna untuk Kalahkan Liverpool
"Dia memiliki trik permainan yang berkualitas, kuat, cepat dan sulit di tahan. Dia terlihat seperti Eden Hazard, tipe pemain yang memanfaatkan trik untuk menjebol pertahanan lawan. Kembali bertemu dengannya menjadi ujian, tetapi mereka juga berpikir yang sama untuk pertandingan di Liga Champions," tutur pemain 20 tahun ini.
Lebih lanjut, Alexander-Arnold menyebut jika rekan satu timnya akan berpikiran sama terhadap dirinya. Kendati demikian ia tak menampik dengan kualitas sang penyerang dan berupaya untuk menahan sebisa mungkin saat laga bergulir.
"Dia salah seorang pemain yang banyak didukung oleh rekannya. Mereka memiliki banyak pemain hebat dan kami harus siap dengan hal itu," pungkas Arnold.
Terpisah, Insigne cukup berkontribusi untuk klubnya di gelaran Liga Italia 2019/20. Dia membantu klub meraih enam poin penuh yang saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara Seria A.
Baca Juga: Jelang Hadapi Napoli, Liverpool Diterpa Isu Hengkangnya Jurgen Klopp