Suara.com - Timnas Indonesia U-16 memulai laga Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 dengan meraih kemenangan besar setelah melibas Filipina dengan skor 4-0 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (16/9/2020).
Pada pertandingan Grup G ini, Indonesia sukses meraih tiga poin setelah Ahmad Athallah Araihan membuka gol di babak pertama. Tiga gol lainnya masing- masing dicetak Marselino Ferdinan, Alfin Lestaluhu dan Wahyu Agong di babak kedua.
Hasil ini menjadi awal yang baik bagi skuat besutan Bima Sakti di pertandingan pertamanya di Grup G dan tiga poin ini menjadi modal untuk menghadapi laga selanjutnya di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.
Jalannya Pertandingan
Baca Juga: Asyik Nonton Pesta Gol Barcelona, Rumah Samuel Umtiti Kemalingan
Dengan formasi 4-3-3, Timnas Indonesia U-16 langsung menekan di awal pertandingan. Namun ancaman pertama lebih dulu dilakukan Filipina lewat sebuah serangan balik namun dengan mudah diamankan kiper I Made Putra Kaicen.
Indonesia mencoba membangun serangan lewat serangan sayap dari Raka Cahyana namun masih belum membuahkan hasil. Skuat Garuda Asia masih mencoba menguasai bola usaha Alexandro Felix masih dapat diredam pemain belakang Filipina.
Sebuah ancaman dilakukan oleh pemain Indonesia namun tembakan kaki kiri Elvateeh Varesia masih dapat digagalkan oleh kiper Filipina Emmanuel Martin di menit ke-8.
Skuat Garuda Asia masih terus mencoba membuka serangan ke pertahanan Filipina tapi belum membuahkan hasil. Ahmad Athallah sempat menyundul bola ke depan gawang tapi masih melambung.
Peluang kembali dimiliki oleh Timnas Indonesia U-16. Sayang sepakan kaki kiri Muhammad Valeron dari luar kotak penalti masih cukup tinggi di menit ke-15.
Baca Juga: Indonesia Vs Filipina, Anak-anak Banjiri Stadion Madya
Pertandingan sempat terhenti sejenak setelah kiper Filipina Emmanuel Martin mendapatkan perawatan karena cedera. Akhirnya Martin digantikan oleh De Sola di menit ke-18.